25+ Contoh Pantun Mukadimah Ceramah, Bisa Hibur Jemaah!

Contoh Pantun Mukadimah Ceramah – Indiffs
INDIFFS.COM – Contoh pantun mukadimah ceramah ini kerap kali dicari bagi sebagian orang yang akan menyampaikan pidato menjelang kegiatan keagamaan. Adapun mukadimah sendiri merupakan kata pengantar yang digunakan penceramah untuk pembukaan ceramah.
Biasanya seorang penceramah punya tantangan tersendiri ketika menyampaikan seputar Islam di depan jemaah. Salah satu tantangan penceramah ialah jemaah tidak memperhatikan apa yang disampaikan oleh sang penceramah.
Nah, tantangan tersebut sebenarnya bisa saja dipecahkan di awal ceramah. Penceramah bisa menghibur jemaah dengan pantun saat mukadimah. Pantun pembuka ceramah merupakan salah satu jurus agar memikat perhatian jemaah kepada penceramah.
Kumpulan Contoh Pantun Mukadimah Ceramah
Bagi kamu yang bingung bagaimana cara membuat pantun untuk dijadikan sebagai mukadimah ceramah jangan khawatir! Pasalnya, berikut telah kami sajikan sejumlah referensinya:
1. Contoh Part I
Ada anak main perkusi
Perkusi merdu untuk hiburan
Terima kasih kepada MC
Memberi waktu si tampan rupawan.
Pagi hari makan kelapa
Rasanya enak bikin tertawa
Kita di sini telah berjumpa
Untuk acara yang istimewa.
Wanita jelita menjadi biduan
Bingung sejenak cari alamat
Selamat datang tuan dan puan
Moga acara ini membawa manfaat.
Di kota Padang ada goa keramat
Letaknya dekat dari rumah Si Mamat
Selamat datang hadirin yang terhormat
Moga senantiasa mendapat rahmat.
Biru laut seperti kolam
Ikan paus pandai menyelam
Dari lubuk hati yang paling dalam
Saya buka ceramah dengan salam.
Pergi ke sungai memancing ikan
Ikan kecil ikan arwana
Salam sapa saya ucapkan
Assalamu’alaikum hadirin semua.
Pergi ke pasar membeli ikan
Tak lupa juga membeli terasi
Puji syukur kita ucapkan
Bisa berjumpa di hari ini.
Jauh pulau dari Malaka
Pergi haji ke kota mekah
Dengan bismillah acara dibuka
Moga semuanya mendapat berkah.
Pergi ke pasar di hari Senin
Ke pasar membeli pisang
Assamu’alaikum saya ucapkan
Untuk bapak ibu yang sudah datang.
Bangun pagi langsung sarapan
Sebelum pergi mencari ikan
Hati tergerak untuk ucapkan
Salam pembuka untuk kalian.
2. Ide Pantun Part II
Buah mangga sedang ranum
diberi sambal enak rasanya
Saya ucapkan Assalamualaikum
salam sejahtera buat semuanya
Bintang berkelap-kelip di waktu malam
sangatlah indah di ketika jatuh
Terimalah salam indah dalam Islam
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Pergi ke pasar di hari pekan
ke pasar untuk membeli kentang
Assalamualaikum saya ucapkan
untuk bapak ibu yang sudah datang
Burung Kumkum mencari makan
untuk diberi kepada anaknya
Assalamualaikum saya haturkan
untuk kedatangan tamu undangan semuanya
Tinggi-tinggi Bukit Cemara
setinggi dinding istana raja
salam pembuka untuk mengawali bicara
Assalamualaikum Wahai saudara
Coba menari di atas pipa
pipa kuat dibakar ujungnya
Assalamualaikum salam jumpa
semoga sehat kabar semuanya
Bunga harum mekar sekuntum
buah tomat terlihat ranum
Assalamualaikum para Antum Antum
semoga sehat dan selalu senyum
Jika haus segeralah minum
minum air di waktu malam
Saat ku ucapkan Assalamualaikum
mohon dijawab Waalaikumussalam
Ada jarum di atas papan
papan kayu tidak tenggelam
Assalamualaikum sebagai sapaan
sapaan merdu di umat Islam
Hujan turun di tengah petang
jalan sendiri menunggu pacar
Assalamualaikum Selamat datang
moga acara ini berjalan lancar
3. Ide Pantun Part III
Kue apem kue bolu
Banyak gula datanglah semut
Wahai hadirin semua
Dengarkanlah ceramah dari si imut
Bangun pagi langsung sarapan
Sebelum pergi mencari ikan
Hati tergerak untuk ucapkan
Salam pembuka untuk kalian
Air mata jatuh berderai
Karena menonton film korea
Sebelum acara dimulai
Marilah serentak mengucapkan doa
Pergi ke pasar di hari Senin
Ke pasar membeli pisang
Assalamualaikum saya ucapkan
Untuk bapak ibu yang sudah datang
Jalan-jalan membawa kolintang
Dari kota makan soto babat
Terima kasih telah berkenan datang
Meski cuaca kurang bersahabat
Senang hati melihat Jessica Iskandar
Meski cuma dari TV di rumah
Berdiri di sini, bukan saya paling benar
Saya Cuma menyampaikan dakwah
Aisyah Rajin Baca Buku
Makin Asyik ada cemilannya
dari tadi dengar pantun mulu
kapan mulai ceramahnya?
Ada tikus mencari makan
Tikus bertengkar dengan kera
Salam manis saya haturkan
Sebagai salam pembuka acara.
Hari ini di kota Solo
Besoknya pergi ke kuta
karena sudah waktunya untuk pidato
mari perhatikan siswaku tercinta
Ikan dipancing pengawal raja
Hendak dimasak menjadi gulai
Dengan bismillah pembuka acara
Pertanda acara akan dimulai
Itulah sejumlah pantun mukadimah yang bisa kamu gunakan saat hendak menyampaikan ceramah di berbagai kajian. Semoga bermanfaat! Dapatkan artikel lain seputar Bulan Ramadhan di Indiffs.com!
Tanggapan
Belum ada