5 Cara Transfer BCA Ke DANA Dengan Mudah, Kamu Wajib Tahu!

Admin 0 Komentar

Cara transfer BCA ke DANA atau cara top up Dana lewat BCA bisa kamu lakukan dengan mudah dan tidak bikin ribet

INDIFFS.COM – Adanya perkembangan teknologi bisa memudahkan seseorang untuk mengirim uang dari bank ke aplikasi dompet digital, maupun sebaliknya. Salah satunya yaitu transfer dari bank BCA ke aplikasi Dana. DANA merupakan dompet elektronik yang memudahkan dalam transaksi antar pengguna, bank, hingga merchant.

Cara Transfer BCA ke DANA

Cara transfer BCA ke DANA atau cara top up Dana lewat BCA bisa kamu lakukan dengan beberapa cara berikut ini.

1. Transfer BCA ke DANA Melalui ATM

Berikut ini cara yang bisa kamu lakukan untuk transfer ke DANA lewat ATM:

  1. Masukkan kartu debit BCA ke mesin ATM.
  2. Masukkan PIN.
  3. Pilih menu “Transaksi Lainnya”.
  4. Pilih Transfer Pilih BCA Virtual Account.
  5. Masukkan nomor Virtual Account DANA kamu (contoh: 39010520104574912).
  6. Masukkan nominal saldo DANA yang ingin kamu isi. Minimal top up DANA Rp 10.000.
  7. Ikuti petunjuk selanjutnya untuk menyelesaikan transaksi top up DANA.

Sebagai catatan, biaya admin akan dikenakan untuk kartu non-BCA sesuai ketentuan masing-masing bank.

2. Melalui BCA Mobile

Kamu juga bisa transfer ke DANA lewat m-BCA atau BCA mobile di ponselmu.

  1. Install aplikasi BCA Mobile.
  2. Login ke aplikasi BCA Mobile.
  3. Pilih menu m-Transfer, klik BCA Virtual Account.
  4. Masukkan nomor Virtual Account DANA kamu.
  5. Masukkan jumlah uang yang akan ditransfer. Minimum transaksi adalah Rp 10.000.
  6. Ikuti petunjuk selanjutnya untuk menyelesaikan transaksi.
  7. Cek saldo di aplikasi DANA sudah bertambah atau belum.

3. Melalui Aplikasi m-BCA (Sim Tool Kit)

Kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Pilih m-BCA pada Sim Card.
  • Pilih menu m-Payment > others.
  • Ketik “TVA” lalu klik “ok”.
  • Masukkan nomor Virtual Account DANA kamu (contoh: 39010520104574912).
  • Masukkan jumlah pengisian.
  • Masukkan PIN BCA kamu.
  • Kamu akan menerima SMS konfirmasi.

Pastikan kembali untuk melihat saldo kamu sudah berhasil masuk ke aplikasi DANA.

4. Melalui KlikBCA

Ikuti langkah-langkah ini jika kamu ingin transfer ke DANA lewat KlikBCA.

  • Login ke website KlikBCA
  • Pilih menu Transfer
  • Pilih Transfer ke BCA Virtual Account.
  • Masukkan nomor Virtual Account DANA Anda (contoh: 39010520104574912).
  • Masukkan jumlah pengisian.
  • Minimal top up DANA Rp 10.000.
  • Ikuti petunjuk selanjutnya untuk menyelesaikan transaksi.

5. Transfer DANA ke BCA

Kamu juga bisa mengirim saldo DANA ke rekening BCA dengan mudah. Ikuti langkah-langkahnya di bawah ini:

  1. Buka aplikasi DANA.
  2. Klik Menu Kirim
  3. Pilih Kirim Ke Rekening Bank.
  4. Masukkan Nama Bank.
  5. Pilih Bank BCA.
  6. Masukkan Nomor Rekening.
  7. Klik Tambah Rekening Baru.
  8. Isi Nominal Transfer minimum Rp 10.000 dan minimum Rp 50.000 agar bebas admin.
  9. Klik Kirim DANA. Masukkan PIN DANA. Tunggu sistem dalam proses kirim DANA.

Nah, itu dia cara-cara transfer BCA ke DANA dengan mudah yang bisa kamu lakukan. Semoga ulasan ini dapat membantu!

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Konten Terbaru