6 Cara Berpikir Kritis Untuk Mengasah Kemampuan Diri

Admin 0 Komentar

Kamu ingin mengetahui bagai mana sih mempunyai pikiran yang kritis? Tenang saja, berikut ini ada cara berpikir kritis, yuk coba deh!

Indiffs – Setelah memasuki dunia kerja, kamu akan menyadari bahwa dalam hidup ini ada kemampuan berharga yang tak pernah diajarkan secara resmi di sekolah yakni cara berpikir kritis.

Berpikir kritis merupakan salah satu kemampuan yang wajib dimiliki oleh pencari kerja. Secara harfiah, critical thinking memiliki arti kemampuan berpikir secara kritis. Berpikir kritis adalah sebuah kemampuan untuk berpikir secara rasional dan tertata yang bertujuan untuk memahami hubungan antara ide atau fakta.

Pemikiran kritis adalah sesuatu yang dapat membantu kamu menentukan apa yang kamu percayai. Jika dirincikan secara kasar, ciri-ciri berpikir kritis termasuk dengan pengidentifikasian, penganalisaan, dan kemudian membenarkan apa yang salah dari cara kita berpikir.

Bagaimana Cara Berpikir Kritis?

Dengan berpikir kritis, kamu pun dapat meminimalisir terjadinya risiko, kesalahan, kerugian, atau dapat menghindari masalah yang bisa saja terjadi. Setidaknya, kemampuan berpikir secara kritis dan logis membuat kamu mampu melakukan antisipasi masalah, bahkan jika diperlukan sudah membuat rencana cadangan untuk menghadapi masalah yang mungkin terjadi.

Lalu, bagaimana cara agar dapat berpikir kritis demi mengasah kemampuan diri?

1. Fokus Mendengarkan Yang Sedang Berbicara

Membangun kebiasaan mendengarkan ini perlu dilakukan. Karena dari mendengarkan ini pula, kamu juga bisa mengetahui banyak hal, bahkan bisa pula mendapatkan ide-ide yang sebelumnya tak pernah terpikirkan.

Ketika ada orang yang sedang berbicara dengan kamu, pastikan untuk mendengarkan dengan saksama. Apabila kamu mendengarkan seseorang bicara dengan fokus, kamu pun akan lebih mudah memahami perspektif dan cara pandang mereka. Selanjutnya, jadi lebih mudah pula bagimu untuk memberi respons yang tepat atas perbincangan tersebut.

2. Biasakan Untuk Banyak Bertanya

Tujuan dari bertanya, pastikan hanya pada informasi yang dibutuhkan, bukan gosip atau isu yang kebenarannya tidak bisa dipertanggungjawabkan.

Tentunya kita memiliki rasa ingin tahu. Rasa ingin tau ini merupakan kunci utama untuk mendapatkan kemampuan berpikir kritis. Namun, pastikan kamu hanya bertanya hal-hal yang penting saja kepada orang lain demi mendapatkan informasi. Banyak bertanya di sini bisa dilakukan dengan cara bertanya pada diri sendiri dan bertanya kepada orang lain.

3. Latih Untuk Berpikir Secara Seimbang

Jika kamu kurang berpikir, hal ini dapat mencerminkan kemalasan atau bahkan kesombongan dan dapat menyebabkan fokus yang buruk. Sementara jika kamu terlalu banyak pikir, hal ini akan mencerminkan kehati-hatian dan keraguan berlebih yang dapat mengarah pada penilaian yang bias dan juga ketakutan.

4. Latih Berpikir Efektif

Kamu dapat menerapkan pendisiplinan dalam berpikir dengan menentukan permasalahan dalam 2 menit. Nyatakan hasil yang ingin dicapai dalam 3 menit, tentukan tantangan yang sekiranya akan dihadapi dalam 4 menit. Tindakan yang akan diambil untuk menyelesaikan masalah dalam 4 menit dan tentukan prioritas tindakan dalam 2 menit. Dengan cara ini kamu akan terlatih untuk memecahkan masalah dengan cepat.

5. Perbanyak Membaca

Cari buku yang menurut mu sulit untuk dipahami lalu baca pelan-pelan sampai kamu mengerti. Kalau otot harus dilatih dengan olahraga, otak harus dilatih dengan membaca.

Karena seorang penulis buku harus melakukan proses berpikir kritis yang sangat panjang untuk bisa menghasilkan buku tersebut. Dia harus mengumpulkan teori-teori yang sudah ada lalu mempersembahkannya dengan cara yang ter-struktur. Membaca bukunya berarti melatih pemikiranmu karena kamu mencoba memahami argumen yang dia bawa.

6. Adakan Diskusi

Membahas sesuatu yang rumit memaksa mu untuk berpikir lebih keras dari biasanya. Kamu harus mengingat kembali teori, jurnal penelitian dan statistik yang pernah kamu baca. Kamu harus mendengarkan argumen temanmu dan menyiapkan balasannya dalam waktu beberapa detik. Tidak ada latihan yang lebih seru dari ini. Untuk itu kamu bisa mengajak orang yang akan kamu ajak diskusi untuk membahas sesuatu yang belum pernah kalian bahas sebelumnya.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru