6 Fakta Menarik Konser Blackpink 2023, Nomor 4 Bikin Bangga!

Admin 0 Komentar

Blackpink akan menggelar konser di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada 11-12 Maret. Terdapat fakta konser Blackpink yang harus diketahui

INDIFFS.COM – Girlband asal Korea Selatan, Blackpink akan menggelar konser bertajuk BORN PINK World Tour di Jakarta pada 11-12 Maret 2023. Konser akan diadakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Selain itu, terdapat beberapa fakta Konser Blackpink di Jakarta 2023.

Dalam persiapan, Blackpink sempat terancam tidak dapat menggunakan Stadion GBK karena berdekatan dengan momentum Piala Dunia U-20 bulan Mei mendatang. Beruntungnya pemerintah Indonesia melalui Menpora akhirnya mengeluarkan izin untuk konser berlangsung.

Sebelumnya Blackpink pernah datang ke Indonesia untuk menggelar konser di ICE BSD, Tangerang 2019 lalu.

Fakta Konser Blackpink Jakarta 2023

Mengutip dari berbagai sumber, berikut beberapa fakta menarik konser Blackpink di GBK Jakarta 2023:

1. Dikawal 1.136 Personel TNI Polri

Dalam mengamankan konser BLACKPINK yang bertajuk Born Pink World Tur di GBK Jakarta, tim keamanan GBK berkoordinasi dengan TNI dan Polri yang mengerahkan sekitar 1.136 personel.

“Kami sudah bekerja sama dengan kepolisian dan TNI. Untuk pengamanan kemarin kita koordinasi dengan jajaran Karo Ops Polda, kurang lebih Polri dan TNI mengerahkan pasukan sekitar 1.136,” kata Tim Keamanan GBK, Tepu dalam tayangan Kompas TV, Jumat (10/3/2023).

2. Jisoo, rose dan Lisa Berangkat dari Korea

Mengutip dari tayangan video Dispatch di Instagram, ketiga member BLACKPINK tersebut berangkat dari Bandar Seoul, Korea Selatan.

Lisa datang lebih dulu di bandara Seoul. Ia mengenakan celana panjang putih dipadukan dengan hoodie hitam dan topi berwarna senada. Keluar dari mobil, Lisa sempat menyapa awak media dan penggemar.

Kemudian, Jisoo saat turun dari mobil. Ia langsung membungkuk untuk memberi salam. Jisoo mengenakan busana serba hitam dari celana, jaket, hingga topi. Bintang drama Snowdrop ini juga membawa tas Dior.

Selanjutnya, Rose yang ramah menyapa penggemar dan awak media. Ia mengenakan celana hitam yang dipadukan dengan jaket denim.

3. Jennie Berangkat dari Paris

Jennie tidak tampak di Bandara Seoul. Pelantun lagu Solo itu tampaknya tidak berangkat dari Korea Selatan. Sebab pekan ini, Jennie diketahui berada di Paris, Perancis, untuk menghadiri acara Paris Fashion Week mewakili brand Chanel. Diduga, Jennie terbang ke Jakarta dari Paris.

4. Fakta Lainnya

  • Menjadi Girl group pertama yang memecahkan rekor pendapatan konser sebesar Rp137 Miliar. Angka tersebut dihitung dari pendapatan konser yang digelar di Malaysia, 4 Maret 2023.
  • Tour Blackpink yang akan dilaksanakan keliling Eropa, Amerika dan Asia diprediksi akan meraup pendapatan kotor lebih dari 2 Triliun. Menjadi pendapatan kotor tertinggi oleh artis Wanita Asia.
  • Meski tergolong mahal, tiket konser Blackpink habis terjual dalam 15 menit. Untuk kamu penggemar Blackpink yang ingin menonton, setidaknya harus menyiapkan dana sekitar Rp. 1.385.000- untuk tiket termurah, hingga Rp. 3.835.000.- untuk tiket VIP.

Demikian deretan fakta menarik dari konser Blackpink yang akan dilaksanakan di Jakarta pada hari ini, Sabtu (11/3/2023). Bagaimana, apakah kamu termasuk BLINK yang bisa menyaksikan konser Blackpink? Tulis di kolom komentar, ya!

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru