6 Penyebab Umum Nyeri Bagian Perut Kiri Bawah, Hati-Hati!

Admin 0 Komentar

Salah satu dari penyebab nyeri perut pada bagian kiri bawah ini perlu diperhatikan sebelum terjadi hal yang fatal. Berikut ini ulasan nya!

INDIFFS.COM – Salah satu penyebab dari nyeri perut bagian kiri bawah dapat diartikan oleh perubahan kebiasaan buang air besar atau sembelit. Sehingga rasa sakit ini menyebabkan aktivitas kita menjadi terganggu, bahkan untuk sekedar makan dan tidur pun sulit.

Sakit perut pada bagian kiri bawah sering membuat orang cemas karena area tersebut merupakan tempat organ pencernaan manusia. Serta rumah bagi usus, ginjal kiri hingga pankreas.

Kondisi ini menyebabkan gejala, seperti nyeri, rasa tidak nyaman yang intens, dan kekakuan pada bagian kiri bawah. Kondisi ini lebih serius atau memerlukan perhatian medis. Nyeri ini dapat berkembang di sisi kanan perut dalam kasus seperti ini.

Penyebab Nyeri Perut Kiri Bawah

Namun, ada baiknya kita mengetahui apa saja penyebab dari rasa sakit perut bagian bawah. Hal ini demi mencegah kondisi serius yang mungkin saja dapat berakibat fatal.

1. Iritasi Usus Besar (IBS)

IBS adalah gangguan pencernaan kronis yang hanya dapat di diagnosa setelah dokter mengesampingkan kemungkinan lain dari berbagai gejala yang dialami. Gejala ini umumnya ditandai dengan beberapa hal, seperti sakit perut, bergas, sembelit, diare dan kembung.

2. Penyakit Batu Ginjal

Batu ginjal sendiri biasanya akan mulai timbul masalah ketika bergerak di dalam ginjal atau dalam ureter. Ureter adalah saluran yang menghubungkan ginjal dengan kantung kemih. Kemudian batu ini akan menyebabkan rasa sakit yang parah di perut sebelah kiri bawah, punggung hingga tulang rusuk.

Selain rasa sakit, penyakit ini akan mengakibatkan beberapa kondisi, seperti buang air kecil yang lebih sering dan terasa sakit, urin berwarna coklat, keruh dan berbau, mual, muntah dan demam serta kedinginan.

3. Penyakit Hernia

Hernia adalah masalah kesehatan yang menimbulkan suatu tonjolan dari suatu organ atau jaringan melalui bukaan abnormal, dan biasanya melibatkan perut atau usus. Gejala orang mengalami masalah hernia yaitu: nyeri perut di kiri bawah, tonjolan yang bengkak dan sakit serta perasaan kenyang.

Apabila kamu merasa mengalami masalah ini, segera pergi ke dokter untuk mendapat penanganan yang tepat.

4. Masalah Pencernaan

Masalah pencernaan biasanya terjadi setelah makan. Karena perut akan menghasilkan asam saat makan, asam ini dapat mengiritasi kerongkongan, lambung atau usus. Rasa sakit ini biasanya dibagian atas perut, tetapi ada beberapa hal yang dapat memengaruhi perut kiri bagian bawah, seperti maag, perut kembung, sendawa, keluar gas terus-menerus hingga mual.

5. Kelebihan Gas

Terlalu banyak gas di perut dapat menyebabkan nyeri di bagian perut kiri bawah, karena gas bisa masuk ke dalam perut saat sedang menelan. Tak hanya itu, ada beberapa kebiasaan yang menyebabkan perut menjadi sakit seperti, makan berlebih, merokok, gangguan bakteri usus besar, mengkonsumsi soda, kacang-kacangan, gandum dan brokoli.

6. Divertikulitis

Divertikulitis merupakan penyebab paling utama dari nyeri perut di bagian kiri bawah. Divertikulitis adalah peradangan atau infeksi pada satu atau lebih kantong kecil di saluran pencernaan. Umumnya, masalah kesehatan ini menyerang paruh baya atau orang berusia di atas 40 tahun.

Gejala yang dapat di tandai penyakit ini adalah demam, muntah, mual serta perubahan kebiasaan bab atau sembelit. Untuk yang mengalami masalah ini dengan ringan dan sedang, hal ini dapat diatasi dengan makan teratur, istirahat yang cukup serta penuhi asupan gizi atau cairan pada tubuh.

Demikianlah penyebab sakit perut bagian kiri bawah yang dapat diketahui. Semoga bermanfaat!

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru