8 Cara Mengatasi Rambut Bercabang Tanpa Harus Ke Salon!

Admin 0 Komentar

Untuk mengatasi rambut bercabang ada cara yang dapat Anda lakukan. Dengan demikian, rambut sehat, indah, dan berkilau pun bisa Anda dapatkan.

Indiffs – Rambut sehat dan berkilau adalah hal yang diinginkan bagi setiap orang. Ketika Anda memutuskan untuk memelihara rambut panjang, dan tiba-tiba rambut mengalami kerusakan. Helai ujung rambut terlihat bercabang. Rambut bercabang merupakan salah satu tanda kerusakan pada rambut. Padahal, anda sudah susah paya merawat dan menumbuhkan nya. Serta berusaha untuk mengatasi rambut bercabang terjadi.

Pasalnya, Rambut terdiri dari tiga lapisan, yaitu medula, korteks, dan kutikula. Kutikula merupakan lapisan terluar rambut yang bertugas untuk melindungi bagian dalam rambut yang lebih rentan mengalami kerusakan. Tetapi, kutikula yang seharusnya melindungi rambut dapat tebuka akibat perawatan rambut yang tidak tepat. Sehingga, menyebabkan rambut rusak dan bercabang.

Anda tak perlu khawatir, karena Anda bisa mengatasi rambut bercabang dengan beberapa cara sederhana yang akan kami bahas dibawah in. Yuk simak saja langsung ulasannya!

1. Sering Mengganti Shampo

Jika Anda sering mengganti shampo dan mencoba beralih dari shampo biasa ke shampo organik. Shampo biasanya mengandung banyak bahan kimia yang bisa menyebabkan rambut bercabang. Shampo biasa umumnya bebas dari kandungan paraben, sikikon, pewangin sintetism dan sulfat. Sedangkan shampo organik memiliki komposisi dari bahan-bahan alami.

Minyak alami pada shampo akan memberikan nutrisi yang dibutuhkan oleh rambut dan membuatnya lebih indah dan bercahaya. Sampo organik juga bisa menyehatkan kembali rambut rusak dan bercabang, meski di sisi lain harganya memang lebih mahal.

2. Pijat Rambut Dengan Minyak

Minyak yang umum digunakan adalah minyak zaitun, almond dan minyak kelapa. Pijat rambut dengan minyak ini pada malam hari sebelum tidur. Pagi harinya bisa dibilas dengan air hingga bersih. Namun, jika tak punya banyak waktu, cukup pijat selama satu jam lalu akhiri dengan mencuci nya dengan air bersih.

Dengan memijat rambut dengan minyak, memiliki fungsi untuk mengembalikan kelembapan pada rambut, sehingga rambut bisa tumbuh sehat, bebas kering dan terhindar dari rambut bercabang, jelas Tania Parra dalam laman Medium.

3. Menyisir Rambut Dengan Perlahan

Menyisir rambut secara berlebihan, apalagi jika dilakukan secara kasar, dapat menyebabkan rambut mudah patah dan bercabang. Ini karena gesekan antara sisir dan rambut dapat menyebabkan kutikula retak dan terbuka.

Oleh karena itu, Anda disarankan untuk menyisir rambut secara perlahan, dimulai dari bagian bawah untuk merapikan bagian yang kusut. Cara ini dapat membantu rambut agar tidak mudah rusak dan rontok.  Anda juga dianjurkan untuk tidak menyisir rambut dalam kondisi basah, sebab rambut lebih rapuh dan mudah patah. Sebaiknya, keringkan rambut terlebih dahulu menggunakan handuk dengan lembut sebelum menyisir nya.

4. Hindari Paparan Sinar Matahari Langsung

Faktanya, sinar matahari bisa merusak rambut, menyebabkan rambut kering dan bercabang. Terutama, di antara jam 10 pagi hingga 2 siang, sebab itu adalah waktu di mana sinar matahari paling menyengat!. Solusinya, lindungi rambut dengan topi ketika beraktivitas di luar ruangan di siang hari. Bisa juga memakai penutup hoodie maupun hijab, bagi yang mengenakan. Sesederhana melindungi rambut bisa mencegah dari rambut bercabang.

5. Pastikan Air yang Digunakan Bersih

Faktor lain yang menyebabkan rambut bercabang adalah air yang kurang bersih. Maka dari itu, penting untuk mengetahui bahwa air yang kita pakai terbebas dari zat kimia. Misalnya, keberadaan klorin pada air bisa menyebabkan rambut menjadi sangat kering seperti jerami, kusut dan menyebabkan rambut bercabang,

Kalorin ini umumnya ditemukan di kolam renang. Fungsi dari kalorin ini untuk menjaga kolam renang dari bakteri yang berbahaya bagi manusia. Sebaiknya, untuk menghindari kerusakan akibat klorin dengan selalu mencuci rambut dengan air bersih setelah berenang. Jika memungkinkan gunakan penutup rambut saat berenang untuk menghindarinya.

6. Potong Bagian Ujung Secara Berkala

Memotong bagian ujung rambut secara berkala merupakan opsi paling cepat dan mudah. Alat yang dibutuhkan pun hanya sebuah gunting tajam.

Dan Anda bisa lakukan dengan potong secara teratur setiap beberapa minggu sekali. Potong setidaknya 1 inci atau antara 0,6 hingga 2,5 cm. Dengan cara ini, rambut bercabang akan hilang dan rambut baru akan tumbuh lebih sehat dan kuat,

7. Membatasi Penggunaan Alat Penata Rambut

Alat penata rambut, seperti catokan dan pengeriting rambut, memang dapat membuat rambut tampak lebih rapi dan indah. Meski demikian, Anda yang memiliki rambut bercabang sebaiknya menghindari penataan rambut dengan cara ini.

Pasalnya, panas dari alat penata rambut dapat mengubah struktur protein rambut dan membuatnya semakin kering. Hal ini tentu akan menyebabkan rambut bercabang semakin banyak.

8. Mencoba Masker Rambut

Perawatan lanjutan dengan masker rambut bisa jadi solusi. Beberapa jenis masker yang bisa digunakan adalah masker telur, masker pepaya, masker yoghurt dan masker madu. Masker madu bisa Anda coba dengan cara menggunakan 2 sdm madu, 2 sdm yoghurt dan sedikit lemon. Campur hingga menyerupai pasta dan gunakan pada bagian kulit kepala hingga ke ujung rambut. Biarkan beberapa menit dan gunakan air untuk membilas.

Nah, itulah 8 cara untuk mengatasi rambut bercabang dengan metode alami dan menggunakan cara yang cukup mudah. Anda pun tak perlu repot-repot ke salon untuk merawatnya, dengan cara ini Anda bisa coba sendiri dirumah.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru