Anti Ribet! Ini 4 Cara Download Video CapCut Tanpa Watermark

Admin 0 Komentar

Watermark pada proyek video kamu sering menghalangi? Coba deh empat cara download video CapCut tanpa watermark berikut dengan mudah!

INDIFFS.COM – CapCut menjadi salah satu aplikasi edit video paling favorit untuk banyak orang, karena menawarkan berbagai fitur gratis. Namun sayang, untuk download video yang dibuat menggunakan CapCut biasanya memiliki watermark dibagian akhirnya. 

Alhasil video yang didownload yang memiliki watermark, terlihat kurang bagus. Bahkan, hal seperti itu mungkin akan terlihat tidak profesional dan terlihat sangat mengganggu.

Untuk mengatasi hal tersebut, kamu jangan khawatir! Karena kami telah menyajikan sejumlah cara yang bisa kamu coba agar dapat mengunduh atau download video yang kamu buat tanpa watermark.

Cara Download Video CapCut Tanpa Watermark

Ada empat cara yang bisa kamu ikuti untuk membuat video di CapCut tanpa watermark, berikut langkah-langkahnya. 

1. Melalui Aplikasi TikTok

Melalui aplikasi TikTok, kamu juga bisa mengedit video yang kamu sukai di CapCut tanpa ada watermark. Berikut langkah-langkah yang harus kamu lakukan:

  1. Pertama, buka dan masuk akun aplikasi CapCut pada ponsel kamu.
  2. Download salah satu template yang tersedia pada beranda Capcut, kemudian klik Use Template.
  3. Memasukkan video atau foto yang ingin disesuaikan dengan template.
  4. Klik Preview untuk melihat hasil video yang diedit.
  5. Klik Export.
  6. Kemudian pilih menu Save and Share to TikTok Without CapCut Watermark.
  7. Tunggu beberapa saat, hingga video berhasil diunggah ke TikTok.
  8. kamu bisa download video tersebut tanpa watermark.

2. Melalui Situs Saveform

Cara selanjutnya yang bisa kamu lakukan ialah dengan melalui situs Saveform Disini kamu bisa mengakses situsnya secara gratis tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan lainnya. Berikut sejumlah cara yang bisa kamu lakukan:

  1. Edit video seperti biasa menggunakan aplikasi Capcut di ponsel.
  2. Simpan hasil editan video dengan klik Export.
  3. Pilih menu Save and Share to TikTok Without CapCut Watermark.
  4. CapCut akan mengarah pada aplikasi TikTok. Unggah video ke TikTok.
  5. Pilih video yang diunggah tadi dan klik ikon titik tiga di atas.
  6. Klik Salin Tautan.
  7. Kunjungi situs id.savefrom.net
  8. Tempel atau paste link yang telah disalin ke dalam kolom yang disediakan.
  9. Klik Download, video secara otomatis akan tersimpan.

3. Melalui Cropping di CapCut

Selain cara di atas kamu juga bisa mengikuti cara cropping langsung dari aplikasi CapCutnya. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka aplikasi CapCut, edit, dan ekspor video kamu.
  2. Kemudian, buka aplikasi CapCut kembali dan klik Edit.
  3. Pilih menu Proyek Baru dan memasukkan video yang sebelumnya sudah diekspor.
  4. Klik ikon gunting di pojok kiri bawah untuk mengedit video.
  5. Kamu bisa memperbesar video hingga tanda watermark tidak terlihat.
  6. Kemudian, klik ikon panah di pojok kanan untuk menyimpan video tanpa adanya watermark.

4. Langsung Dari Aplikasi

Ini menjadi salah satu cara yang banyak diminati oleh kebanyakan orang. Hal ini karena pengguna tidak memerlukan aplikasi tambahan lainnya. Berikut langkah-langkah yang harus kamu lakukan:

  • Buka aplikasi CapCut dan lakukan pengeditan seperti biasanya.
  • Geser lembar kerja video yang sudah dimasukkan paling terakhir.
  • Kamu bisa hapus bagian akhir yang ada tampilan watermark.
  • Klik Download dan tunggu sampai ekspor selesai.

Itulah sejumlah cara download video CapCut tanpa watermark dengan mudah. Selamat mencoba dan semoga informasi ini bisa membantu kamu!

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru