Bacaan Doa Sujud Terakhir Lengkap Arab, Latin Beserta Artinya
INDIFFS.COM – Doa saat sujud terakhir sangat dianjurkan oleh Rasulullah SAW, karena saat sujud seorang hamba menjadi sangat dekat dengan Allah SWT.
Sujud merupakan salah satu gerakan dalam shalat yang melambangkan kerendahan manusia di hadapan Sang Pencipta. Maka dari itu, dianjurkan bagi seluruh umat Muslim untuk memanjatkan doa-doa kala sedang melakukan sujud.
Doa Sujud Terakhir
Sujud terakhir merupakan salah satu waktu paling mustajab untuk berdoa. Doa sujud terakhir dibaca setelah selesai membaca doa sujud diantaranya:
سُبْحَانَ رَبِّيَ الْأَعْلَىSubhaana robbiyal a’laa (Dibaca 3 kali)
Artinya: “Maha Suci Rabb-ku yang Maha Tinggi” (HR. Muslim dan Abu Daud).
Melansir dari berbagai sumber, berikut bacaan doa saat melakukan sujud terakhir yang bisa kamu baca:
1. Doa agar Diberi Ketetapan Hati Atas Agama-Nya
Salah satu bacaan yang bisa kamu baca saat sujud terakhir adalah meminta untuk wafat dalam keadaan beragama. Manusia tidak luput dari kesalahan dan kegoyahan iman. Maka dari itu, sudah sepantasnya kita berdoa agar hati dan iman selalu untuk-Nya. Dalam sujud terakhir, kamu dapat membaca doa:
اَللَّهُمَّ يِاَ مُقَلِّبَ الْقُلُوْبْ ثَبِّتْ قَلْبِيْ عَلَى دِيْنِكَAllahumma yaa muqollibal quluub tsabbit qolbi ‘ala diinika
Artinya: “Ya Allah wahai sang pembolak-balik hati, tetapkanlah hatiku pada agama-Mu”
2. Doa agar Di Wafatkan dalam Keadaan Husnul Khotimah
Doa yang selanjutnya, kamu diharuskan untuk meminta agar di wafatkan dalam keadaan husnul khotimah. Berikut bacaan doanya:
اَللّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ حُسْنُ اْلخَاتِمَة
Allahumma inni as’aluka husnul khotimah
Artinya: “Ya Allah aku meminta kepada-Mu husnul khatimah”
3. Doa agar Diberi Kesempatan untuk Bertaubat
Sebagai umat-Nya, seringkali kita melakukan dosa, baik yang disadari maupun tidak. Kamu juga bisa meminta agar diberikan kesempatan untuk bertaubat sebelum menemui ajal. Agar mendapat ampunan dari Allah SWT, kamu bisa memanjatkan doa berikut:
اَللَّهُمَّ ارْزُقْنِيْ تَوْبَتًا نَصُوْحَا قَبْلَ الْمَوْتAllahummarzuqni taubatan nasuha qoblal maut
Artinya: “Ya Allah berilah aku rezeki taubat nasuha (atau sebenar-benarnya taubat) sebelum wafat”
Demikianlah bacaan saat melakukan sujud terakhir yang dapat kita amalkan dalam melaksanakan shalat sehari-hari. Tetap semangat dalam beribadah dan menambah ilmu agama. Semoga bermanfaat!
Tanggapan
Belum ada