Begini Syarat Aqiqah Sesuai Sunnah Dalam Syariat Islam

Admin 0 Komentar

Ketentuan/syarat aqiqah perlu diketahui oleh para orang tua yang hendak melakukan amalan ini agar sesuai dengan sunnah dalam agama Islam.

INDIFFS.COM – Bagi umat Islam, syarat aqiqah perlu diketahui sebelum kelahiran sang anak. Agar dapat mempersiapkan setelah sang buah hati lahir, karena ketentuan aqiqah dapat dilakukan sejak anak lahir sampai sebelum mencapai usia baligh. Pada umumnya, orang tua mengadakan aqiqah tepat beberapa hari setelah anaknya lahir.ย 

Pelaksanaan aqiqah merupakan suatu bentuk rasa syukur atas kelahiran sang anak. Tentunya setiap orang tua menginginkan anaknya tumbuh menjadi sholeh dan sholehah serta sukses dunia akhirat, menginginkan hal terbaik untuk anaknya, baik itu urusan dunia maupun akhirat kelak.

Syarat Pelaksanaan Aqiqah

Setelah kita mengetahui hukum aqiqah merupakan sunnah muakkad dengan waktu pelaksanaan aqiqah terbaik adalah 7 hari setelah anak lahir, ada juga beberapa syarat aqiqah yang perlu diperhatikan:

  • Kondisi Kambing/Domba

Hewan yang digunakan untuk aqiqah harus dalam kondisi yang sehat, tidak cacat, kurus dan cukup umur untuk disembelih. Pastikan umur domba atau kambing berkisar satu tahun (sudah ganti gigi). Disunnahkan untuk daging aqiqah dimasak terlebih dahulu.ย 

  • Jumlah Kambing/Domba

Perhatikan jumlah kambing atau domba. Untuk laki-laki, ada 2 ekor hewan yang disembelih, sedangkan untuk anak perempuan hanya butuh 1 ekor hewan. Jika memiliki anak laki-laki tapi tidak mampu untuk menyembelih dua ekor, maka 1 ekor saja. Karena hukumnya sunnah, boleh dilakukan jika mampu.

  • Hewan Tidak Cacat

Pelaksanaan akan sah jika sudah memenuhi syariat dari hewan qurban yakni tidak cacar dan sudah masuk ke usia yang sudah diisyaratkan. Pastikan hewan tersebut sehat, penyembelihan ini bisa dilakukan di hari ke-7 sejak kelahiran anak. Aqiqah ini dimaksudkan untuk mensyukuri atas kehadirannya pada Allah SWT.

  • Waktu Aqiqah

Ketentuan aqiqah dilihat berdasarkan waktu pelaksanaan. Walau sebenarnya aqiqah bisa dilakukan sejak anak lahir hingga sebelum ia berusia baligh. Selain setelah 7 hari, waktunya bisa diganti pada hari ke-14 atau ke-21 setelah anak lahir. Sementara, jika orang tua belum memiliki dana untuk melaksanakannya. Maka, aqiqah bisa dilakukan hingga ada kemampuan untuk melaksanakannya sebelum baligh.ย 

  • Membaca Doa Menyembelih Hewan Aqiqah

Selain bershalawat dan membaca basmallah, disunahkan untuk membacakan doa menyembelih hewan aqiqah dengan menyebutkan nama bayi. yakni bacaanya;

ุจูุณู’ู…ู ุงู„ู„ู‡ู ูˆูŽุงู„ู„ู‡ู ุฃูŽูƒู’ุจูŽุฑู ( ุงู„ู„ู‡ู… ู…ูู†ู’ูƒูŽ ูˆูŽู„ูŽูƒูŽ ) ุงู„ู„ู‡ู… ุชูŽู‚ูŽุจู‘ูŽู„ู’ ู…ูู†ู‘ููŠ ู‡ูŽุฐูู‡ู ุนูŽู‚ููŠู’ู‚ูŽุฉู

Bismillahi wallahu akbar. Allahumma minka wa laka. Allahumma taqabbal minni. Hadzihi ‘aqiqatuโ€ฆ(sebutkan nama bayi)

Artinya: “Dengan menyebut asma Allah. Allah Maha Besar. Ya Allah, dari dan untuk-Mu. Ya Allah, terimalah dari kami. Inilah aqiqahnya โ€ฆ (sebutkan nama bayi)”.

  • Membaca Doa Mencukur Rambut dan Meniup Ubun-ubun Anakย 

ุจูุณู’ู…ู ุงู„ู„ู‡ู ุงู„ุฑู‘ูŽุญู’ู…ูŽู†ู ุงู„ุฑู‘ูŽุญููŠู’ู…ู ุงู„ู’ุญูŽู…ู’ุฏู ู„ูู„ู‡ู ุฑูŽุจู‘ู ุงู„ู’ุนูŽุงู„ูŽู…ููŠู’ู†ูŽ ุฃูŽู„ู„ู‡ู… ู†ููˆู’ุฑู ุงู„ุณู‘ูŽู…ูŽุงูˆูŽุงุชู ูˆูŽู†ููˆู’ุฑูุงู„ุดู‘ูŽู…ู’ุณู ูˆูŽุงู„ู’ู‚ูŽู…ูŽุฑู, ุงู„ู„ู‡ู… ุณูุฑู‘ู ุงู„ู„ู‡ู ู†ููˆู’ุฑู ุงู„ู†ู‘ูุจููˆู‘ูŽุฉู ุฑูŽุณููˆู’ู„ู ุงู„ู„ู‡ู ุตูŽู„ู‘ูŽู‰ ุงู„ู„ู‡ู ุนูŽู„ูŽูŠู’ู‡ู ูˆูŽุณูŽู„ู‘ูŽู…ูŽ ูˆูŽุงู„ู’ุญูŽู…ู’ุฏู ู„ูู„ู‡ู ุฑูŽุจู‘ู ุงู„ู’ุนูŽุงู„ูŽู…ููŠู’ู†ูŽ 

Bismillaahirrahmaanirrahim. Alhamdulillaahirabbil ‘alamiin. Allaahumma nurus samaawaati wa nurusy syamsyi wal qamari, Allaahumma sirrullaahi nurun nubuwwati Rasuulullaahi Shallallaahu ‘alaihi wasallam walhamdulillaahi Rabbil ‘alamin.

“Dengan menyebut asma Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam, Ya Allah, cahaya langit, matahari dan rembulan. Ya Allah, rahasia Allah, cahaya kenabian, Rasululullah SAW, dan segala puji Bagi Allah, Tuhan semesta alam.”

Selain memanjatkan doa mecukur rambut bayi, orang tua dapat meniup bagian ubun-ubunnya dengan:

ุงู„ู„ู‘ูŽู‡ูู…ู‘ูŽ ุฅูู†ู‘ููŠ ุฃูุนููŠุฐูู‡ูŽุง ุจููƒูŽ ูˆูŽุฐูุฑู‘ููŠู‘ูŽุชูŽู‡ูŽุง ู…ูู†ูŽ ุงู„ุดู‘ูŽูŠู’ุทูŽุงู†ู ุงู„ุฑู‘ูŽุฌููŠู…ู 

Allaahumma inni u’idzuhaa bika wa dzurriyyatahaa minasy syaithaanir rajiim.

“Ya Allah, sesungguhnya aku memohon perlindungan untuk dia dan keluarganya dari setan yang terkutuk.”

Demikianlah syarat ketika akan melaksanakan aqiqah, semoga dapat membantu dan menambah wawasan.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Konten Terbaru