Bikin Lapar, 5 Makanan Korea Ini Sering Muncul Di Drama Korea!

Admin 0 Komentar

Terlepas dari apapun genre-nya, adegan makan selalu terselip manis di dalam cerita. Berikut ini makanan Korea yang sering muncul di drakor.

Indiffs – Pesona dari drama Korea tak hanya jalan ceritanya yang menarik, aktor dan aktris nya yang menawan, gaya fashion-nya yang menarik, stylish, dan memanjakan mata, ada juga makanan-makanan khas yang bisa membuat siapa saja tergiur. Terlepas dari apapun genre-nya, adegan makan selalu terselip manis di dalam cerita. Nah, berikut ini beberapa makanan Korea yang sering muncul di drama Korea.

Korean Chicken

Korean Chicken – Kitchen Sanctuary

Boleh di katakan, Korean Chicken menjadi salah satu makanan yang bisa stealing the scene atau mencuri perhatian dalam drama korea. Bagaimana tidak, kerenyahan ayam yang dibalut dengan tepung crispy bisa membuat siapa saja yang melihatnya ingin ikut mencicipinya. Korean Chicken memiliki berbagai rasa, termasuk manis, pedas dan gurih.

Bibimbap

Bibimbap – Cookidoo

Dalam berbagai drama Korea, kamu pasti pernah melihat aktor dan aktris yang menikmati se-mangkuk besar nasi dengan berbagai sayuran, telur, dan daging yang di campur kan dengan sus gochujang seperti Song Hye Kyo dan rain dalam drama Korea Full House. Makanan ini dikenal dengan nama Bibimbap, bibim artinya berarti mencampurkan dan bap berarti nasi. Jadi, bibimbap adalah nasi dengan berbagai sayuran, telur, daging yang dicampurkan dengan saus gochujang.

Haejang-guk

Haejang-guk – Koreabridge.net

Makanan ini adalah sup daging yang rasanya strong, biasanya pakai bumbu utama ganjang (kecap asin0. Ada juga versi pedas. Isinya bawang bombai, daun bawang, dan sawi putih. Haejang-guk sendiri berarti hangouver soup, kuliner ini biasa dimakan usai minum alkohol yang cukup banyak.

Jjajangmyeon

Jjajangmyeon – Maangchi

Selain beberapa makanan yang sudah disebutkan sebelumnya, terdapat makanan korea lainnya yang sering muncul dalam drama korea yaitu jjajangmyeon. Jjajangmyeon adalah hidangan Korea-Cina dengan saus kacang hitam yang gurih, dan biasa disajikan dengan danmuji atau acar lobak sebagai makanan pelengkap. Seperti yang bisa kamu lihat dalam drama Korea, makanan yang satu ini merupakan makanan yang paling populer untuk dipesan melalui layanan pesan antar makan.

Gimbap

Gimbap – Resep TokoWahab Blog

Pada dasar nya, gimbap adalah nasi gulung rumput laut Korea yang diisi dengan berbagai isian lezat. Gimbap biasanya dibuat dengan nasi putih berbutir pendek (white short grain rice), atau untuk pilihan yang lebih sehat, kamu bisa menggunakan brown rice atau multigrain rice. Saat memasak nasi untuk gimbap, sangat penting membuatnya sedikit kering dan biasanya dengan menggunakan sedikit air. Kemudian, bumbui dengan sedikit minyak wijen dan garam. Untuk isiannya bisa bervariasi tergantung selera, bisa berisi potongan wortel, bayam, daging sapi, tuna, dan irisan telur.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru