BTS Wajib Militer (Wamil), Siap-Siap Puasa Konser Sampai 2025

Admin 0 Komentar

Agensi musik Big Hit yang menaungi BTS telah menkonfirmasi bahwa ketujuh member BTS akan menjalani wajib militer (wamil).

INDIFFS.COM – Agensi musik Big Hit yang menaungi BTS telah menkonfirmasi bahwa ketujuh member BTS akan menjalani wajib militer (wamil).

Setelah konser gratis BTS Yet To Come In Busan yang menjadi salah satu ajang promosi World Expo 2030, kini para member fokus pada aktivitas individunya masing-masing. Salah satunya untuk melaksanakan wajib militer (wamil) dan mengabdi pada negaranya.

BTS Akan Menjalani Wajib Militer (Wamil)

Permasalahan wajib militer BTS menjadi pembahasan selama beberapa bulan terakhir. Terlebih ketika usia member tertua, Jin, sudah memasuki usia 30 tahun.

“BIGHIT Music dengan bangga mengumumkan hari ini, semua member BTS berencana memenuhi wajib militer. Setelah konser fenomenal mereka untuk mendukung upaya Busan menjadi tuan rumah World Expo 2030. Dan setelah para member menjalani promosi solo, ini adalah waktu yang tepat bagi member BTS untuk menjalani wajib militer,” ungkap BigHit Music.

Dengan keputusan tersebut, Jin sebagai anggota tertua akan menjadi member BTS pertama yang masuk wamil. Meski begitu, belum ada tanggal persis kapan Jin akan memulai hari pertama dina militer.

Selain itu, BIGHIT juga mengumumkan nasib wamil bagi enam anggota lainnya. Mereka dijadwalkan melakukan wamil sesuai rencana masing-masing. Pihak agensi juga menyatakan keputusan itu dibuat setelah melakukan pertimbangan bersama para anggota.

Hal itu sontak membuat para ARMY (penggemar BTS) sedih sekaligus senang. Pasalnya, wamil telah lama menjadi bahan perdebatan di Korea. Beberapa jajak pendapat juga menunjukkan mayoritas warga Korea Selatan berfikir bahwa jika ada pengecualian wamil bagi BTS, maka harus ada alternatif tugas militer lainnya yang setara.

Sebelum ini, sempat muncul perkiraan bahwa BTS akan dibebaskan wamil karena dianggap telah melayani negara melalui kesuksesan global. Menteri Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Korea Selatan, Hwang Hee, sempat menggaungkan hal ini.

Dia beralasan undang-undang Korsel mempunyai pengecualian wajib militer untuk warga negara luar biasa seperti atlet Olimpiade dan musisi klasik papan atas. Akan tetapi, pengajuan Hwang mendapat penentangan keras dari para pria yang telah menyelesaikan wajib militer dan tampaknya dibatalkan.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru