Daftar Harga, Aturan Beserta Cara Membeli Tiket Proliga 2023

Admin 0 Komentar

Simak informasi daftar harga, aturan dan cara membeli tiket laga pertandingan bola voli Proliga 2023 terbesar di Indonesia.

INDIFFS.COM – Daftar harga tiket Proliga 2023 menjadi informasi menarik bagi penggemar voli di Tanah Air. Proliga 2023 sebagai kompetisi kasta tertinggi voli di Indonesia kerap menampilkan aksi-aksi hebat dari para pemainnya.

Turnamen bola voli paling bergengsi di indonesia ini akan berlangsung dalam dua putaran. Putaran pertama akan dimulai pada 5 – 22 Januari 2023 di Bandung, Purwokerto, dan Palembang.

Kemudian putaran kedua akan berlangsung pada 2 – 19 Februari 2023 di Gresik, Malang dan Yogyakarta. Tiket Proliga 2023 dapat dibeli secara online melalui aplikasi Goers dan laman goersapp.com.

Daftar Harga Tiket Proliga 2023

Melansir dari berbagai sumber, berikut daftar harga tiket Proliga 2023:

  • Tribun B1 Timur (Kuning) 09.00-19.00 WIB – Rp 80.000
  • Tribun A4 Barat (Kuning) 09.00-19.00 WIB – Rp 80.000
  • Tribun B4 Timur (Kuning) 09.00-19.00 WIB – Rp 80.000
  • Tribun C1 Utara (Biru) 09.00-19.00 WIB – Rp 80.000
  • Tribun – C2 Utara (Biru) 09.00-19.00 WIB – Rp 80.000
  • VIP Barat D1 09.00-19.00 WIB – Rp 150.000
  • VIP Barat D2 09.00-19.00 WIB – Rp 150.000
  • Tribun – A1 Barat (Kuning) 09.00-19.00 WIB – Rp 80.000
  • Tribun – A3 Barat (Hijau) 09.00-19.00 WIB – Rp 80.000
  • Tribun – B3 Timur (Hijau) 09.00-19.00 WIB – Rp 80.000
  • Tribun – A2 Barat (Orange) 09.00-19.00 WIB – Rp 80.000
  • Tribun – B2 Timur (Orange) 09.00-19.00 WIB – Rp 80.000

Aturan Menonton Laga

Adapun aturan untuk menonton laga Proliga 2023 antara lain:

  • Wajib sudah melakukan vaksin Covid-19
  • Dilarang bawa rokok, makanan, dan minuman menggunakan wadah yang keras
  • Larang bawa minuman keras dan obat-obatan terlarang
  • Larang membawa senjata dan benda yang dapat melukai orang
  • Larang membawa binatang
  • Jika terdapat kehilangan barang maka di luar tanggung jawab pihak penyelenggara
  • Wajib mematuhi aturan protokol kesehatan
  • Tertib dan tidak membuat keributan selama acara
  • Wajib menjaga kebersihan dan kenyamanan area venue

Cara Membeli Tiket

Jika kamu ingin menonton secara langsung ke venue, berikut cara membeli tiket Proliga 2023:

  • Unduh Aplikasi Goers pada Playstore untuk Android dan App Store untuk iOs. Atau kunjungi laman goersapp.com.
  • Pada halaman utama pilih event Proliga 2023.
  • Pilih “Buy Ticket” sesuai hari dan jenis tiket yang kamu inginkan.
  • Pilih tiket untuk masuk ke dalam “chart” dan klik “+” untuk menambah jumlah tiket.
  • Isi identitas diri selengkap lengkapnya sesuai data yang kamu butuhkan dalam laman pembelian.
  • Klik laman persetujuan di bagian kiri-bawah, kemudian klik “continue” untuk melanjutkan proses pembelian tiket.
  • Isi “Nomor Induk Kependudukan”, lalu lanjut klik “continue“.
  • Lanjut ke proses pembayaran sesuai metode pembayaran yang dipilih.
    e-ticket akan masuk ke e-mail yang menjadi identitas pembeli.
  • Tiket Proliga 2023 berhasil kamu dapatkan.

Demikian informasi daftar harga, aturan dan cara membeli tiket laga pertandingan Proliga 2023, semoga bermanfaat!

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru