Dear Gamers, Ini 3 HP Gaming Spek Dewa Harga 1 Jutaan!

Admin 0 Komentar

Hp gaming menjadi pilihan para gamers untuk menyalurkan hobinya namun tak sedikit Hp gaming yang harganya murah.

IndiffsHP gaming menjadi pilihan para gamers untuk menyalurkan hobinya namun tak sedikit Hp gaming yang harganya murah. Dengan harga yang terjangkau, memang tidak semua game bisa dimainkan dengan nyaman, tapi setidaknya bisa mengurangi rasa jenuh. Berikut daftar Hp gaming harga 1-2 jutaan. Penasaran? Simak ulasannya berikut!

Redmi 10

Hp Gaming

Redmi 10 – Suara.com

Di posisi pertama ada Redmi 10. Hp yang kini harganya dikisaran 2 jutaan ini mempunyai spek yang bisa dibilang cukup oke. Di sektor dapur pacu Redmi 10 mengusung chipset Mediatek Helio G88 yang identik dengan prosesor khusus gaming kelas menengah.

Memainkan game Mobile Legends setingan menengah bisa mencapai angka 60 fps. Lalu untuk main PUBGM di settingan smooth ultra juga bisa mentok rata-rata di 40 fps.

Meski demikian, disarankan untuk main di settingan rekomendasi gamenya guna menghindari lag dan boros baterai. Walaupun baterainya cukup besar dengan kapasitas 5000 mAh. Serta main game kamu akan ditemani layar seluas 6.5 inchi berjenis IPS dengan resolusi Full HD+. Masih cukup nyaman dimata walau main lama, nyaman dimata walau main lama, termasuk saat ingin sekedar menonton film.

Realme C35

Hp Gaming

Realme C35 – Kompas Tekno

Handphone ini bisa menjadi pilihan untuk kamu yang mempunyai budget 2 jutaan. Hp murah ini hadir dengan ukuran layar yang cukup lapang berukuran 6,6 inch dan mengusung panel IPS dengan resolusi Full HD+. Menariknya, Realme C35 merupakan seri C pertama dari Realme yang pake resolusi Full HD+ dan mempunyai screen to body ratio 90,7%, pas untuk nonton film ataupun main game.

Di bagian performanya, Realme C35 ditenagai chipset Unisoc T616 dengan varian RAM yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Ada RAM 4 GB dan ROM 64GB atau RAM 4 GB dan ROM 128 GB. Ke sektor sumber daya, Realme C35 dibekali baterai berkapasitas 5000 mAh dengan 18W fast charging.

Realme Narzo 50A

Hp Gaming

Realme Narzo 50A – Jabar Ekspres

Hp gaming di harga 1 jutaan ada Realme Narzo 50A. Keunggulan hp ini sudah dibekali baterai badak berkapasitas 6000 mAh dengan 18W fast Charge. Jadi kamu bisa main game lebih lama tanpa khawatir bolak-balik ngecas.

Performa gaming di realme Narzo 50A berasal dari chipset Mediatek Helio G85 yang disokong RAM 4 Gb dan ruang penyimpanan internal 64GB. Main game populer seperti Mobile Legends atau PUBGM Mobile masih bisa nyaman dimainkan.

Hp harga 1 jutaan ini mengusung layar IPS berukuran 6,5 inchi dengan resolusi HD+. Memang bukan konfigurasi yang apik, tapi mengingat harganya yang murah masih cukup dimaklumi.

Realme Narzo 50A juga dibekali dengan triple kamera di bagian belakang yang terdiri dari kamera utama 50MP, kamera makro 2MP dan kamera depth sensor 2MP. Sementara di bagian depan terdapat kamera selfie 8MP.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru