Hasil Liga 1 2022/2023: Arema FC vs Persib Bandung

Admin 0 Komentar

Hasil pertandingan antara Arema FC vs Persib Bandung di Liga 1 2022-2023 yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan Malang.

INDIFFS.com – Pertandingan antara Arema FC vs Persib Bandung di Liga 1 2022-2023 yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang, Jawa Timur, pada Minggu (11/9/2022) sore. Berikut ini hasil pertandingannya

Hasil Pertandingan Arema FC vs Persib Bandung

Persib Bandung sukses mengatasi perlawanan tim tuan rumah Arema FC dengan skor 1-2. Baik Arema maupun Persib beberapa kali mampu memanfaatkan sedikit celah. Arema mengancam lebih dulu melalui dua peluang yang diciptakan Sergio Silva di menit 19 dan 26. Tetapi dua peluang tersebut gagal terkonversi menjadi gol.

Arema FC selaku tuan rumah berhasil unggul lebih dulu lewat gol Dedik Setiawan (45′) sebelum dibalas Beckham Putra Nugraha (49′) dan David da Silva (88′). Kerasnya tempo laga mengharuskan wasit mengeluarkan total 8 kartu kuning untuk kedua tim.

Bola umpan Dedik disambut dengan tendangan dari Dedik yang berhasil menghujam gawang tim Maung Bandung. Arema berhasil menutup pertandingan babak pertama dengan keunggulan 1-0 atas Persib.

Pada menit ke-49 Persib berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Beckham Putra Nugraha. Beckham yang berdiri bebas di kotak penalti Arema berhasil menerima bola umpan silang Zalnando. Tanpa kesulitan Beckham langsung melepaskan tembakan keras voli yang tidak mampu dibendung kiper Arema Teguh Amiruddin.

Kedua tim kemudian saling berupaya membangun serangan. Namun, lini tengah dan belakang kedua tim tampil solid sehingga mereka sama-sama kesulitan menciptakan peluang.

Pada menit ke-84, Arema kemudian berhasil menciptakan peluang. Namun tembakan Adam Alis Masih mampu ditangkap oleh Reky Rahayu yang merupakan kiper Persib.

Secara mengejutkan, Persib mampu melancarkan aksi comeback melalui gol yang dicetak oleh David Da Silva. Umpan Rachmat Irianto mampu diselesaikan menjadi gol oleh pemain asal Brasil tersebut. Papan skor di Stadion Kanjuruhan berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan tim tamu yang bertahan hingga akhir. Persib pun berhasil mengamankan tiga poin di Kanjuruhan.

Laga Arema FC vs Persib Bandung tersebut disaksikan oleh ratusan bobotoh Persib di Stadion Kanjuruhan. Mereka menjadi saksi saat Maung Bandung menang 2-1 atas Singo Edan.

Kehadiran bobotoh Persib di Kanjuruhan seolah menjadi sejarah. Karena setelah sekain lama, mereka bisa kembali ke Malang untuk menyaksikan Persib Bandung bertanding secara nyaman.

Suporter Arema FC tampak menyambut baik kedatangan suporter Persib di kandang singa. Sebagai bentuk perdamaian, beberapa perwakilan Viking dan Bobotoh turun mengelilingi lapangan.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru