Ini 5 Kelebihan Dan Kekurangan Dari TV Digital, Perlu Diketahui!

Admin 0 Komentar

TV digital yang di sebut-sebut akan menjadi pengganti tetap TV analog ini mempunyai beberapa kelebihan dan kekurangan.

INDIFFS.COM – Kementrian Komunikasi dan Informatika (KOMINFO) telah resmi menghentikan siaran TV analog. Mau tidak mau nantinya semua orang akan menggunakan TV digital. Perlu diketahui, selain memiliki banyak kelebihan TV digital juga memiliki kekurangan.

TV digital atau DTV sendiri merupakan penggunaan aplikasi teknologi digital pada sistem penyiaran televisi yang sudah dikembangkan sejak tahun 90-an dan mulai diuji coba sejak awal tahun 2000. Nah, yuk simak di bawah ini kelebihan dan kekurangan dari TV digital.

Kelebihan Dan Kekurangan TV Digital

TV digital yang di sebut-sebut akan menjadi pengganti tetap TV analog ini mempunyai beberapa kelebihan dan kekurangan, yakni sebagai berikut:

Kelebihan

Di banding dengan TV analog, TV digital memiliki kelebihan, di antaranya:

1. Kualitas Gambar dan Suara Lebih Jernih

Konten siaran televisi yang ditransmisikan dengan sistem digital sangat minim dari gangguan interferensi gelombang lain sehingga gambar yang dihasilkan akan jauh lebih jernih dan tajam. Apalagi jika televisi kamu sudah mendukung gambar HD, maka gambar siaran TV akan lebih bening.

2. Suara Lebih Jernih

Kelebihan yang selanjutnya yaitu suara yang dihasilkan dari TV digital lebih jernih daripada yang dihasilkan TV analog. Hal ini karena TV digital dapat meminimalisir noise dengan lebih baik.

3. Terdapat Berbagi Fasilitas Tambahan

Bagi para pengguna TV digital bisa mendapatkan fasilitas tambahan seperti EPG (Electronic Program Guide) yakni fasilitas untuk mengetahui acara yang telah ditayangkan dan akan ditayangkan. Pengguna juga bisa langsung menilai kualitas penyiaran dengan memberikan rating terhadap program televisi yang ditonton.

4. Sinyal Lebih Stabil

Salah satu kelebihan TV digital lainnya adalah sinyal yang lebih stabil. Sama seperti sistem analog, untuk mentransmisikan konten siaran, TV digital masih tetap menggunakan frekuensi atau sinyal analog. Namun, berkat teknologi kompresi data yang ditransminisikan lewat frekuensi analog, siaran TV yang ditampilkan akan lebih terkesan stabil. Gambar yang ditampilkan pada layar monitor TV tidak mengalami perubahan ketajaman.

5. Tersedia Lebih Banyak Channel

Sistem kompresi data yang digunakan pada siaran TV digital memungkinkan untuk memuat lebih banyak data informasi audio visual pada satu spektrum sinyal. Sehingga, channel TV yang akan didapat lebih banyak.

Kekurangan

Selain kelebihan, adapun kekurangan dari TV digital yaitu:

1. Banyak yang Belum Paham Mengoperasikannya

Dengan teknologi siaran TV digital di Indonesia yang masih baru, tak heran jika banyak masyarakat yang belum padahal tentang saiaran TV digital ini. Bahkan di sisi penyiaran pun kabarnya masih harus belajar dalam pengoperasian sistem siaran digitalnya.

2. Letak Geografis Tempat Tinggal

Letak geografis tentatively tinggal kamu yang belum sepenuhnya terjangkau signal, akan menghambat kamu dalam mendapatkan signal itu sendiri. Sedangkan, jika dalam keadaan signal buruk dapat menghambat kamu dalam menggunakan TV digital. Siarannya pun akan lebih terbatas karena signal yang kurang sehingga pelacakan siaran yang dilakukan menghasilkan siaran yang lebih sedikit.

3. Harga Mahal

Kekurangan TV digital yang lain yaitu harganya terbilang cukup mahal. Karena dilengkapi dengan teknologi terbaru, maka tentu saja harga TV digital saat ini masih terlampau tinggi apabila di sandingkan dengan TV analog biasa.

Namun, jangan khawatir, kamu tak perlu membeli TV digital untuk mendapatkan siarannya. Kamu hanya cukup membeli perangkat set top box yang harganya murah.

4. Kabel Bermasalah

Kabel yang menghubungkan antara TV dan setup box ini jika rusak akan menjadikan signal yang di dapatkan minim, sehingga bisa membuat jaringan TV digital terlihat terputus-putus. Jika kamu merasa ada perubahan signal yang awalnya berjalan lancar tiba-tiba jadi kurang lancar, periksa terlebih dahulu kabelnya. Apabila rusak, maka bisa diganti dengan kabel sejenis lainnya.

5. Komponen Kabel yang Kotor Akan Menghambat Sinyal

Jika ada komponen kabel yang kotor, maka hal ini akan menghambat arus listrik sehingga bisa menghambat signalnya juga. Oleh karena itu, kamu harus memperhatikan perawatan komponen dari kabelnya agar TV digital kamu tetap bisa memiliki signal yang stabil.

Nah, itulah beberapa kelebihan dan kekurangan dari TV digital. Jika dilihat dari kualitas dan penyajiannya mungkin TV digital memang lebih unggul karena terdapat teknologi yang lebih canggih.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru