Intip Resep Odeng Jajanan Khas Korea Yuk! yang Cocok untuk Camilan

Admin 0 Komentar

Odeng merupakan jajanan khas Korea Selatan, yang bisa dipadukan dengan kuah yang pedas. Camilan satu ini sangatlah populer sampai sekarang.

Indiffs – Odeng merupakan jajanan khas Korea Selatan, yang bisa dipadukan dengan kuah yang pedas. Camilan satu ini sangat populer hingga sampai sekarang, karena rasanya yang unik dan menggugah selera.

Maka jangan heran, para penjualnya pun selalu banyak dikunjungi oleh para pembeli. Sampai-sampai selalu laris manis bila menjual makanan satu ini.

Jika kamu para penggemar penonton drama korea, tidak akan aneh melihat makanan ini. Yang terkadang selalu muncul, ketika salah satu tokohnya jajan makanan ini.

Kamu bisa mencoba membuatnya di rumah, karena cukup praktis. Nah, pada artikel ini Indiffs akan memberikan resep bagaimana cara membuat odeng. Yuk lihat langkah-langkahnya berikut ini:

Bahan-bahan:

  • 200 gram ikan
  • 1 butir telur
  • 3 sdm tepung terigu
  • 1 sdm tepung maizena
  • 50 gram tepung kentang
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt lada bubuk
  • 3 lembar rumput laut
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm kecap ikan
  • 2 batang bawang, iris
  • 1 lobak ukuran besar
  • Ikan teri secukupnya
  • Udang secukupnya
  • Tusuk sate

Cara membuat:

  1. Tumbuk halus 2 siung bawang putih, ikan dan udang.
  2. Bila sudah benar-benar halus tambahkan telur, garam, lada dan aduk sampai merata. Atau bisa dengan bantuan blender, cukup sebentar saja.
  3. Lalu masukkan tepung terigu, tepung kentang, dan tepung maizena kedalam wadah. Aduk menggunakan tangan hingga tercampur sempurna dan adonan menjadi gampang untuk dibentuk.
  4. Selanjutnya, bentuk adonan sesuai bentuk biasanya atau sesuai selera masing-masing.
  5. Tusuk dengan adonan yang sudah dibentuk mengunakan tusuk sate, lalu goreng hingga matang.
  6. Cara membuat kuah odeng: Tumis bawang putih yang diiris tipis, ikan teri, dan irisan lobak. Lalu tuangkan air sebanyak 600 ml.
  7. Tambahkan rumput laut, kecap ikan, kecap asin, dan irisan daun bawang.
  8. Jika hampir mendidih, masukkan odeng yang sudah digoreng tadi dan tunggu selama 10 menit.
  9. Bila sudah mendidih, tuangkan ke wadah dan siap disajikan.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru