Jangan Keliru! Inilah 6 Urutan Memakai Skincare yang Baik dan Benar

Admin 0 Komentar

Untuk menjaga kulit wajah yang sehat dan awet muda, urutan pemakaian skincare yang benar harus kamu perhatikan.

Indiffs – Untuk menjaga kulit wajah yang sehat dan awet muda, urutan pemakaian skincare yang baik dan benar harus kamu perhatikan agar tidak sampai salah menggunakan. Namun, mana yang harus dipakai lebih dulu, pelembab atau sunscreen? Toner atau serum duluan? Krim mata atau krim malam duluan? Berikut ini adalah urutan memakai skincare yang perlu kamu perhatikan dan terapkan.

1. Membersihkan Wajah Dengan Sabun Cuci Muka

Mencuci Muka – Liputan6.com

Langkah pertama dalam perawatan wajah adalah membersihkan wajah dari minyak, kotoran, dan debu menggunakan sabun cuci muka. Kamu disarankan untuk mencuci muka minimal 2 kali sehari, yaitu pagi dan malam hari.

Untuk hasil yang lebih maksimal kamu bisa menggunakan teknik double cleansing saat membersihkan wajah. Teknik ini diduga mampu membersihkan wajah lebih maksimal.

2. Menggunakan Toner

Memakai Toner – TheAsianparent

Setelah membersihkan muka dengan sabun, gunakan toner. Toner membantu mengangkat kotoran dan minyak yang masih menempel di wajah setelah mencuci muka. Selain itu, dr. Christine Choi Kim, dokter kulit di Los Angeles, Amerika Serikat, menyatakan bahwa toner membantu mempersiapkan kulit sebelum menggunakan pelembab dan serum.

3. Memakai Serum

Memakai Serum – Suara.com

Serum menjadi rangkaian urutan skincare pagi yang cukup penting. Serum juga memiliki ramuan khusus yang dapat mengatasi keluhan masalah kulit yang umum.

Gunakan serum dengan kandungan sesuai kebutuhan kulit. kamu bisa memilih serum yang kaya antioksidan seperti vitamin C dan E untuk digunakan di pagi hari.

4. Menggunakan Krim Penghilang Noda Hitam

Menggunakan Krim Penghilang Noda – SehatQ

Jika kamu memiliki noda hitam atau bekas jerawat, kamu bisa menggunakan krim ini setelah menggunakan serum. Kamu bisa menggunakan produk dengan kandungan sulfur dan aam salisilat untuk mengurangi flek, bahkan mencegah jerawat muncul kembali.

5. Pelembab Wajah / Moisturizer

Menggunakan Moisturizer – KlikDokter

Mengutip Indian Journal of Dermatology, bagi yang memiliki kulit tipe kering, pelembab menjadi rangkaian wajib dalam urutan skincare pagi lho! Bagaimana tidak, kulit yang sehat adalah kulit yang terhindrasi dan kadar kelembabpannya terjaga.

Pelembap wajah fungsinya yakni untuk melembabpkan wajah dan mencegah kerutan wajah dan mencegah kerutan halus timbul di sekitar wajah. Cara pemakaiannya, ambil pelembap secukupnya ke telapak tangan, lalu oleskan pada area pipi dan dahi. Lakukan gerakan memijat hingga pelembap terserap sempurna pada kulit.

6. Sunscreen

Memakai Sunscreen – SehatQ

Urutan pemakaian skincare yang satu ini, bener bener ngga boleh kamu lewatkan, yaitu menggunakan sunscreen. Pastikan kamu memakai sunscreen setelah moisturizer sebelum kamu memakai makeup dan beraktivitas. Sehingga, kulit jadi terlindungi dari bahaya sinar UV yang dapat menyebabkan beragam masalah, terutama penuaan dini.

 

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru