Kulit Berjerawat? Ikuti Pola Makan Sehat Ini untuk Mencegah Jerawat!

Admin 0 Komentar

Jerawat umumnya disembuhkan dengan obat maupun produk perawatan yang langsung dioles pada kulit. Meski demikian, ternyata asupan gizi yang tepat membantu mengurangi kemunculan dan keparahan jerawat.

indiffsJerawat membutuhkan usaha ekstra untuk diatasi, pasalnya, jerawat bisa muncul kapan saja karena perubahan cuaca hingga pengaruh dari makanan yang dikonsumsi. Sebagian orang harus berjuang untuk menghilangkan jerawat dalam jangka waktu yang lama. Sebelum jerawat tersebut tumbuh, menjadi penting untuk mengedukasi diri terkait cara mengurangi pertumbuhan dan efek jerawat pada kulit.

Menerapkan pola makan sehat sangat penting untuk dilakukan. Saat ini pedoman makan sehat bukan hanya berdasar 4 sehat 5 sempurna saja, namun juga termasuk makanan pokok ditambah buah dan sayur, lauk-pauk berprotein, susu, serta gula, garam, dan minyak yang dibatasi konsumsinya. Pola makan sangat berpengaruh pada kesehatan kulit, termasuk mencegah jerawat. Berikut tips menjaga pola makan sehat agar kulit sehat dan bebas jerawat.

1. Hindari Makanan yang Digoreng

Makanan yang digoreng seperti kentang goreng (french fries) menjadi favorit semua orang. Namun, makanan tersebut bisa meningkatkan kadar kolesterol dalam darah, mengganggu sirkulasi darah, hingga memperparah jerawat. Kamu harus menghindari dari makanan yang digoreng untuk mengurangi kulit berjerawat.

2. Batasi Asupan Gula

Konsumsi makanan dan minuman manis dengan kandungan glikemik tinggi akan membuat gula darah melonjak naik. Kadar gula darah yang tinggi akan memengaruhi kinerja hormon yang memproduksi minyak. Saat kulit memproduksi minyak berlebih, jerawat akan lebih mudah muncul. Untuk itu, perlu menghindari minuman manis keemasan, es krim, camilan manis, permen, gula-gula, dan soda.

3. Konsumsi Makanan Laut Bercangkang, Kacang-kacangan, dan Biji-bijian

Ketiga jenis asupan ini terbukti kaya akan mineral seng atau zinc. Beberapa studi juga menyatakan seng merupakan mineral yang bisa ditambahkan pada pola makan untuk menghilangkan kulit berjerawat.

Pasalnya, seng bersifat anti-inflamasi atau mengurangi peradangan pada tubuh. Selain itu, seng membantu menghambat pertumbuhan bakteri penyebab infeksi jerawat.

4. Ganti Makanan Olahan dengan Buah dan Sayur

Makanan olahan seperti makanan dalam kemasan dan makanan cepat saji tidak baik bagi kesehatan tubuh karena mengandung karbohidrat berlebih, tinggi gula, dan kaya akan pengawet. Ganti makanan tidak sehat tersebut dengan memperbanyak porsi buah dan sayur untuk mendapatkan kulit sehat alami.

5. Kurangi Asupan Susu

Hormon pertumbuhan sangat banyak ditemukan dalam susu sapi, seperti IGF-1 dan Bovine. Setiap kali kamu menyerap hormon-hormon tersebut, kesehatan kulit bisa terganggu. Dari produk susu juga memiliki efek androgenik yang bisa mengganggu hormon dan menyebabkan kulit berjerawat.

Nah, itulah beberapa pola makan untuk kulit berjerawat. Semoga bermanfaat.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru