Manfaat Buah Delima Bagi Kesehatan Yang Harus Anda Ketahui!

Admin 0 Komentar

Buah delima ini tidak asing kan ? Meskipun buah ini jarang ditemukan di pasar. Namun, apakah Anda tahu manfaat buah delima bagi kesehatan?

Indiffs Buah delima tentunya tidak menjadi asing kan? Meskipun buah ini jarang ditemukan di pasar tradisional seperti buah yang lainnya. Namun, apakah Anda tahu manfaat buah delima ini bagi kesehatan?

Tanaman buah ini biasanya di tumbuhan sebagai tanaman hias di halaman rumah ataupun kebun. Buah ini dapat dimakan langsung atau diolah dengan bermacam variasi.

Kandungan gizi dan senyawa penting dalam buah delima membuat buah ini kaya manfaat. Berikut beberapa manfaat buah delima bagi bagi kesehatan tubuh Anda:

1. Menurunkan Tekanan Darah

Tekanan darah tinggi (hipertensi) merupakan salah satu kondisi pemicu serangan jantung dan stroke yang paling umum.

Bahwa jika rutin minum buah delima dapat menurunkan kadar tekanan darah sistostik. Penurunan darah ini dapat terjadi paling cepat 2 minggu atau hasil yang optimal terlihat dalam 12 minggu.
Lambat laun, manfaat buah delima ini juga akan tampak pada penurunan kolesterol dan kesehatan jantung secara keseluruhan.

2. Mencegah Kanker

Selain dipercaya dapat menurunkan tekanan darah, jus buah delima juga dipercaya dapat menghambat tumbuhnya kanker. Terutama kanker prostat, kanker kulit, kanker payudara, dan kanker paru-paru.

Hal ini dikarenakan buah delima memiliki kandungan antioksidan yang tidak hanya berguna untuk melawan radikal bebas, tetapi juga dapat memperbaiki dan mencegah kerusakan DNA yang dapat memicu munculnya sel kanker.
Jika diminum secara rutin dan disertai dengan diet yang seimbang, jus buah delima bisa memberikan dampak positif bain kesehatan. Terutama dalam menghambat pertumbuhan sel kanker.

3. Baik untuk Kesehatan Otak

Manfaat buah delima selanjutnya adalah baik untuk kesehatan otak. Buah delima pasalnya, mengandung senyawa yang disebut ellagitannins yang bertindak sebagai antioksidan dan mengurangi peradangan dalam tubuh Anda.
Demikian, mereka juga menawarkan manfaat perlindungan bagi otak Anda terhadap kondisi yang dipengaruhi oleh peradangan dan stres oksidatif.

4. Meningkatkan Daya Ingat

Sebuah studi menunjukkan bahwa 2 gram ekstrak buah delima mampu membantu mencegah penurunan memori pasca operasi.

Sementara itu, studi lain dilakukan pada 28 orang dewasa di kelompok usia senja dengan keluhan mengalami penurunan daya ingat. Hasilnya, 8 ons atau 237 ml jus buah delima yang dikonsumsi secara rutin terlihat mampu meningkatkan penanda memori verbal dan visual secara signifikan.

Terdapat juga pada sebuah studi yang dilakukan terhadap tikus, hasilnya juga menunjukkan bahwa buah delima mampu membantu tikus melawan penyakit Alheimer.

5. Melawan Virus dan Bakteri

Manfaat buah delima selanjutnya yaitu dapat melawan infeksi virus dan bakteri. Hal ini dikarenakan buah dengan biji-biji merah tersebut memiliki kandungan antibakteri dan antivirus. Keberadaan antibakteri dab anti-jamur dalam buah delima ini ampuh melindungi seseorang dari terjadinya infeksi dan peradangan pada mulut.

Bahkan lebih hebatnya lagi, buah ini juga mampu melawan jenis bakteri seperti Candida Albicans yang menyebabkan infeksi pada vagina.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru