PMS? Camilan Manis di Medan yang Bisa Jadi Mood Booster

Admin 0 Komentar

Saatnya dongkrak mood dengan berbagai camilan manis, buat yang ada di Medan dan sekitarnya, beberapa daftar ini bisa jadi pilihanmu.

Indiffs – Sindrom pra menstruasi atau yang biasa dikenal dengan istilah PMS memang sering jadi tantangan tersendiri yang dihadapi perempuan. Perubahan mood secara mendadak, perasaan yang lebih sensitif, hingga kondisi fisik yang mulai mengalami pegal dan nyeri seringkali dirasakan. Padahal, ada banyak agenda dan task yang harus dikerjakan. Tapi, jangan sampai PMS menjadi halangan yang bikin kamu enggak produktif. Saatnya dongkrak mood dengan berbagai camilan manis yang jadi favorit-mu. Buat yang ada di Medan dan sekitarnya, beberapa daftar ini bisa jadi pilihanmu.

Cake Jadoel Moca

Camilan Manis

Cake Jadoel Moca – YouTube

Kue berlumur krim manis memang bisa menjadi salah satu comfort food yang paling menyenangkan saat PMS. Enggak heran kalau banyak yang mencari camilan kue manis yang bisa menjadi mood booster saat mengalami PMS. Kamu bisa menyajikan Cake Jadoel Moca dari  Dapoer Ole-Ole Pastry & Cafe sebagai pilihan lezatnya, loh!

Seller yang satu ini menghadirkan berbagai bolu khas Medan yang pastinya bisa memanjakan lidah. Salah satu nya adalah Cake Jadoel Moca, yaitu cake berlumur krim manis dengan tekstur roti yang empuk dan bikin nagih. Dibuat berdasarkan pesanan, cita rasanya dijamin tetap fresh ketika sampai di rumah.

Ovaltine Avocado Dessert Box

Camilan Manis

Ovaltine Avocado Dessert Box – RESEP.US

Manisnya dessert box memang selalu sukses memanjakan lidah. Selain itu, berbagai kreasi yang dibuat para seller membuat dessert box enggak pernah terasa membosankan. Tinggal pilih kombinasi menu yang kamu suka!

Sekarang kamu bisa mendongkrak semangat saat sedang PMS dengan mencicipi manisnya Ovaltine Avocado Dessert Box yang disajikan oleh Jajanan Chaki. Kombinasi Ovaltine dan alpukat menciptakan sensasi rasa yang enggak bisa ditolak. Tekstur-nya yang legit juga bikin nagih buat ngemil terus.

Bakpao Karakter

Camilan Manis

Bakpao Karakter – YouTube

Selain dimanjakan dengan cita rasa makanan yang lezat, bentuknya yang unik juga bisa memberikan kebahagiaan tersendiri. Saat mood lagi anjlok karena PMS, hibur diri dengan bakpao karakter bisa jadi pilihan menarik, loh!

Kamu bisa mencoba lezat-nya Bakpao karakter dengan pre order langsung di Bong’s Pao. Beragam karakter bakpao yang ditampilkan bisa membangun mood agar kembali ceria. Kamu juga bisa memesan model buket dan tower sebagai hantaran istimewa untuk orang-orang tersayang, loh!

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru