Rekomendasi Film Superhero Terbaru Tahun 2022, Wajib Nonton!

Admin 0 Komentar

Deretan rekomendasi film superhero terbaru yang telah rilis di tahun 2022 ini. Tak hanya itu, antusias penggemar agar bisa menyaksikan nya.

INDIFFS.COM – Film superhero selalu menghadirkan tokoh seorang pahlawan yang menunjukan karakter dengan kekuatan super nya. Film superhero juga merupakan salah satu film yang memiliki banyak penonton dan penggemarnya. Tak heran, saat sebuah film superhero akan dirilis, antusias penggemarnya pun tak main-main agar bisa menonton nya. Tak hanya itu, berikut ada beberapa rekomendasi film superhero terbaik yang bisa kamu tonton dan telah dirilis di tahun 2022 ini.

Thor: Love and Thunder

Rekomendasi film superhero terbaru di tahun 2022 ini ialah Thor Love and Thunder. Film ini di sutradarai oleh Taika Waititi. Film ini menceritakan tentang seorang tokoh superhero yang bernama Thor sedang mengisi masa pensiunnya dengan mengembara mencari kedamaian serta berusaha mengembalikan bentuk tubuhnya. Namun, di tengah pengembaraan nya Thor kembali di usik dengan kehadiran pembunuh antar Galaxi Gorr the God Butcher yang membantai para Dewa.

Gorr the God Butcher ini memiliki tujuan untuk memusnahkan para Dewa. Menghadapi musuh yang sangat kuat tersebut Thor meminta bantuan King Valkyrie, Korg dan mantan pacarnya Jane Foster. Tak hanya itu film Thor: Love and Thunder ini mengusung genre fantasi yang kaya adegan aksi para hero. Serta diperkuat dengan visual efek yang menambah seru setiap adegannya.

The Batman

Film Superhero terbaik selanjutnya ialah the batman, film ini di Sutradarai oleh Matt Reeves. Film ini bercerita tentang tokoh Batman yang menjadi pemburu para penjahat di kota Gotham selama dua tahun hingga membuat para penjahat takut. Dalam aksinya, Batman bekerjasama dengan sekutu terpercaya nya yaitu Alfred Pennyworth selaku asisten pribadinya dan Lt. James Gordon.

Dalam aksi main hakim sendiri untuk menumpas para pejabat kota yang korup atau menangkap penjahat kelas kakap lainnya, Batman diakui sebagai satu-satunya yang bisa mewujudkan balas dendam para warga yang geram dengan tingkah para pelaku kejahatan. Itulah mengapa tokoh batman ini dijadikan sebagai pahlawan super.

Doctor Strange in the Multiverse of Madness

Film Doctor Strange in the Multiverse of Madness ini telah menjadi film populer dikalangan  masyarakat, film ini di sutradarai oleh Sam Raimi. Film superhero yang satu ini menceritakan tentang dampak dari mantra terlarang yang diucapkan oleh Doctor Strange.

Doctor Strange harus menanggung konsekuensi dari keretakan dimensi yang terjadi di film Spider-Man No Way Home. Tanpa disangka, hal ini memicu efek bola salju dan menimbulkan kekacauan pada multiverse yang ada di Marvel. Ini bermula dari mimpi aneh yang dialaminya, mimpi aneh ini terus ia alami, dan berbagai sosok muncul dari mimpinya yang berbeda-beda. Semua selalu berkaitan dengan dirinya pada satu dunia yang asing dan tak dikenali, menghadapi masalah, dan terus berlari.

DC League of Super-Pets

Film DC League of Super-Pets ini di sutradarai oleh Jared Stern yang telah tayang 27 Juli di bioskop Indonesia. Film ini menceritakan tentang kisah hewan peliharaan superman. Berawal dari kejadian yang tiba-tiba muncul seekor marmot jahat bernama Lulu yang awalnya salah satu hewan pencobaan Lex Luthor, yang merupakan musuh bebuyutan Superman. Ia mendapat kekuatan super dari keping batu kryptonite oren dan menyerang Superman.

Namun, Krypto gagal menyelamatkan Superman karena ketidak sengajaan yang membuatnya kehilangan kekuatan. Untungnya, Krypto bertemu sekelompok hewan peliharaan dari penangkaran yang tak sengaja memiliki kekuatan super. Mereka adalah PB (Vanessa Bayer), babi yang mengidolakan Wonder Woman, Merton, seekor kura-kura tua yang nyentrik, dan Chip si tupai penakut.

Tak hanya itu, aksi mereka juga semakin ramai dengan kehadiran anjing tipe German Shepherd bernama Ace, yang kelak akan dikenal sebagai Bathound, hewan peliharaan Batman. Bersama-sama teman-teman barunya, Krypto membentuk tim alias League of Super Pets untuk mengalahkan Lulu dan menyelamatkan para superhero.

Samaritan

Film superhero terbaik selanjutnya ialah Samaritan yang di sutradarai oleh Julius Avery merupakan kisah seorang superhero yang kembali lagi setelah menghilang.

Samaritan ini menceritakan tentang seorang tukang sampah yang bernama Joe Smith. Suatu ketika, Joe Smith melihat seorang anak kecil bernama Sam yang sedang dipukuli. Ia pun menolong Sam dan berhasil mengusir pemukul tersebut dengan kekuatan seperti manusia super. Sam pun yakin bahwa Smith adalah seorang pahlawan super yang dianggap tewas dalam kebakaran 25 tahun yang lalu.

Itulah beberapa film superhero terbaru yang telah rilis di tahun 2022 ini. Bagaimana tertarik untuk menonton nya?

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Konten Terbaru