Rilis Debut Solo, Ini 8 Gaya Outfit Jisoo BLACKPINK di MV Flower!

Gaya Jisoo di MV Flower – Istimewa
INDIFFS.COM – Jisoo BLACKPINK telah rilis debut solo dengan lagu bertajuk Flower yang merupakan bagian dari album ME pada Jumat, (31/3/2023). Selain itu, dalam MV Flower, Jisoo BLACKPINK mengenakan 8 gaya outfit baju haram yang ia sulap menjadi sopan.
Sesuai dengan judulnya, “Flower”, Jisoo memakai detail bunga pada beberapa outfit. Jisoo membuka “peragaan busana” itu dengan atasan magenta, dress brokat hitam dengan hiasan bunga di leher, pakaian berwarna putih, gaun degan bordir bunga, crop top glitter, tube dress biru, mini dress ungu dan outfit merah dengan lengan berlubang-lubang.
Setelah ditelusuri, ternyata salah satu outfit sang idol adalah lingerie dari Versace dari Bridal Collection Spring/Summer 2023. Saat dikenakan Jisoo, pakaian tidur yang populer dengan sebutan baju haram itu jadi terlihat seperti mini dress biasa dan cenderung lebih sopan. Jika diperhatikan pada model aslinya, pakaian itu sepenuhnya renda pada bagian atas dan lebih terbuka.
Jisoo diketahui sebagai personel BLACKPINK terakhir yang debut menjadi artis solo. Kabarnya outfit yang dikenakan Jisoo dalam teaser video klip Flower yang rilis belum lama ini mencapai Rp258 juta.
Outfit Jisoo Blackpink di MV Flower
Seperti apa gaya Jisoo BLACKPINK pakai outfit Rp258 juta di MV Flower yang baru rilis hari ini? Yuk intip potret-potretnya berikut ini!
- Teaser atau visual film kedua video klip Flower rilis pada Selasa (21/3/2023). Dalam waktu dua hari, visual Jisoo BLACKPINK tersebut sudah tertonton lebih dari 5,2 juta kali
- Sejak awal, BLINK disuguhkan dengan visual Jisoo yang menggoda. Mulai dari nail art motif marble hingga detail outfit berwarna hitam yang dikenakan Jisoo BLACKPINK begitu mencuri perhatian
- Gaya Jisoo BLACKPINK pakai outfit Rp258 juta di Teaser Video Klip Flower
- Visual wajah Jisoo BLACKPINK dengan makeup blod yang berfokus pada eyeliner hitam tampak luar biasa. Belum lagi rambut Jisoo yang disanggul dan dihias hairpin etnik membuat penampilannya bak seorang permaisuri
- Jisoo BLACKPINK tampil dengan gaun fishtail yang dilengkapi pita oversized di bagian belakang. Atasan dengan cutting crop top dan gaya off shoulder membuat anggota tertua BLACKPINK ini sukses menampilkan kesan seksi
- Sedangkan di teaser pertama, Jisoo memakai gaun koleksi haute couture fall/winter 2022 karya Jean Paul Gaultier. Nail art Jisoo berwarna putih dengan bentuk runcing lagi-lagi mencuri perhatian
- Jisoo baru debut menjadi penyanyi solo setelah 7 tahun BLACKPINK mewarnai belantika musik KPop. Meski debut paling terakhir, pencapaian Jisoo tak main-main lho! Hingga Senin (20/3/2023), Jisoo telah mencatat sejarah dengan rekor 950 ribu pre order album ME
- Dengan angka tersebut, Jisoo BLACKPINK mencetak rekor sebagai solois wanita pertama dalam sejarah KPop dengan angka tertinggi pre order album yang masih akan terus bertambah hingga debutnya pada 31 Maret 2023 mendatang.
Demikian 8 gaya Jisoo BLACKPINK pakai outfit Rp258 juta di MV Flower yang keren dan menakjubkan. Bagaimana pendapatmu? Tulis di kolom komentar, ya!
Tanggapan
Belum ada