Simak! Contoh Teks Sambutan Ketua Panitia Halal Bihalal Singkat
INDIFFS.COM – Kegiatan halal bihalal yang biasanya digelar usai hari raya idul fitri untuk menjaga silaturahmi biasanya dibuka dengan teks sambutan oleh ketua panitia penyelenggara. Menurut KBBI, halal bihalal ialah hal maaf memaafkan setelah menunaikan ibadah puasa bulan Ramadhan yang biasa diadakan dalam sebuah tempat oleh sekelompok orang.
Kegiatan halal bihalal hampir dilakukan di semua tempat, baik di keluarga besar, sekolah, maupun kantor atau instansi. Bagi kamu yang ditugaskan untuk memberikan sambutan pada acara tersebut. Berikut ini contoh teks sambutan halal bihalal ketua panitia penyelenggara.
Sambutan Halal Bihalal Ketua Panitia
Bismillahirrahmaanirrahiim,
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh…Innal-hamda lillahi nahmaduhu wa nasta’iinuhu wa nastaghfiruhu, wa na’uudzu billahi min syuruuri anfusinaa wa sayyi-aati a’maalinaa, man yahdihillahu falaa mudhilla lahu, wa man yudhlil falaa haadiya lahu, wa asyhadu allaa ilaaha illallahu wahdahu laa syariika lahu, wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhu wa rasuuluhu, amma ba’du.
Yang terhormat kepala desa/sekolah/yayasan/rw (_)
Yang terhormat saudara-saudara panitia semua
Yang terhormat warga/masyarakat/siswa-siswi/anak-anak/pengunjunh sekalian
Alhamdulillahi rabbil alamim. selama bulan ramadhan tiba, hingga akhirnya kitapun dapat menyelesaikan ibadah puasa dengan lancar. Alhamdulilah juga, hari ininkita semua diberikan berkah kesehatan dan kemakmuran dari Allah SWT, sehingga kita dapat berkumpul di tempat (…) ini untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri 2023/1444 H dengan mengadakan acara halal Bihalal.
Pada kesempatan kali ini, saya sebagai ketua panitia dan mewakili semua pemegang acara mengucapkan minnal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir dan bathin atas segala perlakuan yang pernah dilakukan. Baik secara sadar maupun tidak sadar yang mampu menyakiti hari para hadirin semuanya,
Semoga di hari ini dan lewat acara ini kita dapat membuka hati, melapangkan dada, memberikn beribu kata maaf serta ikhlas dalam segala yang telah lalu.
Untuk melengkapi acara, kali ini kita akan mengadakan tausiah dari Ustadz/ustadzah (…) Semoga yang akan beliau sampaikan dapat bermanfaat bagi kehidupan kita semua. Aamiin ya rabbal alamiin.
Baiklah, mungkin sekian saja yang dapat saya sampaikan. Kurang lebih nya mohon maaf. Tak lupa juga terimakasih banyak kepada para panitia yang telah bekerja keras siang dan malam demi mensukseskan halal bihahal ini.
Saya berterimakasih pula kepada para donatur yang memberikan bantuan materi hingga acara ini dapat berlangsung.
Semoga Allah S.W.T. melipatgandakan rezeki Anda sekalian, baik itu rezeki materiil maupun kesehatan. Aamiin ya robbal alamiin.
Sekian kata sambutan dari saya. Semoga kita semua dapat menyucikan hati dan membuka lembaran hidup yang baru.
Wabillahi taufiq wal hidayah. Wassalamu’alaikum wr. wb..
Demikianlah contoh teks sambutan panitia yang dapat digunakan sebagai referensi. Semoga dapat membantu dan bermanfaat bagi kita semua.
Tanggapan
Belum ada