Sinopsis Cutie Pie 2 You, Drama Thailand Baru yang Meresahkan!

Cutie Pie 2 You 2023 – Senggang
INDIFFS.COM – Lanjutan cerita dari series “Cutie Pie” yakni “Cutie Pie 2 You” telah resmi tayang pada Jumat, (6/1/2023) pukul 22.00 WIB. Hal tersebut diketahui melalui postingan akun Instagram @Cutiepieseriesofficial.
Lihat postingan ini di Instagram
Para penggemar langsung bergembira riang setelah penantian yang begitu lama. Kini kembali muncul kabar tentang perkembangan serial yang cukup hot di mata para penggemar.
Sinopsis Cutie Pie 2 You
Cucu dua keluarga pengusaha menautkan janji sejak kecil, bahwa mereka akan menikah. Bagaimana jika setelah dewasa, perasaan mereka berubah? Hia Lian menyayangi Kuea Keerati, tapi tidak mencintainya. Kuea yang jatuh hati sejak kecil merasa tersayat dan ingin perjodohan dibatalkan.
Kuea baru saja lulus dan Lian bersemangat untuk mulai merencanakan pernikahan mereka tetapi ada mimpi yang menahan Kuea. Apakah ini akan mempengaruhi hubungan mereka?
Meskipun Yi membutuhkan waktu untuk mengungkapkan perasaannya dan mengakui bahwa dia mencintai Khondiao, tantangan baru apa yang akan mereka hadapi sekarang? Terakhir, akankah Nuea dan Syn menentukan hubungan pertemanan mereka?
Daftar Pemeran
Drama yang telah tayang 6 Januari 2023 kemarin ini perankan oleh aktor muda dan berbakat dari Thailand. Melansir dari berbagai sumber, berikut deretan pemain drama Cutie Pie 2 You:
- NuNew Chawarin Perdpiriyawong sebagai Kuea Keerati / “Kirin”
- Zee Pruk Panich sebagai Lian Kilen Wang
- Nat Natasitt Uareksit sebagai “Khondiao” Thacha Wongtheerawit
- Max Kornthas Rujeerattanavorapan sebagai Yi Phayak Chatdecha Chen
- Yim Pharinyakorn Khansawa sebagai “Syn” Sinsamoe
- Tutor Koraphat sebagai Nuea
- Poppy Ratchapong Anomakiti sebagai Foei
- Perth Stewart Nakhuntanagarn Screaigh sebagai “Gemini” / “Jay”
- Tonnam Piamchon Damrongsunthornchai sebagai Ton
- Pure Purewarin Kosiriwalanon sebagai Nuchy
- Barbell Jirakit Kanjanawaraporn sebagai “Jaab” Pongsatorn
- James Punnaphat Danaiarunphat sebagai Luk thung emcee
Demikian informasi terkait sinopsis dan daftar pemain drama Thailand CutiePie 2 You, selamat menyaksikan!
Tanggapan
Belum ada