Sinopsis The Little Mermaid Live Action, Siap Tayang Tahun 2023!

Admin 0 Komentar

Disney mengumumkan secara resmi The Little Mermaid Live Action akan hadir pada Mei 2023 mendatang. Simak disini untuk mengetahui sinopsisnya!

INDIFFS.COM – Disney telah resmi merilis trailer film The Little Mermaid Live Action melalui kanal YouTubenya. Dimana Film Disney yang satu ini tergolong legendaris, karena pertama kali tayang sejak tahun 1989. Kemudian, menyusul dengan sekuelnya yang tayang di tahun 2000 dan 2008 lalu.

Mengutip dari IMDb, the little mermaid ini merupakan bentuk remake Live Action adaptasi dari kartun animasi Disney dengan judul yang sama. Selain itu, film ini bergenre petualangan, keluarga, fantasi, musikal dan juga percintaan.

Meski terbilang legendaris, film disney yang satu ini masih memiliki banyak penggemar hingga saat ini. Bahkan saat Trailer pertamannya ditayangkan pada 10 September 2022 lalu, film ini telah disaksikan lebih dari 15 juta penonton.

Sinopsis The Little Mermaid

Melalui trailer dari akun resmi youtube wait Disney studios,The Little Mermaid versi live action ini mengisahkan seorang putri duyung muda dan cantik bernama Ariel yang bersemangat serta haus akan pertualangan.

Ariel sendiri merupakan putri bungsu sekaligus putri paling menantang dari seorang Raja bernama Triton. Ia sangat penasaran akan kehidupan dunia di luar atau Dunia Manusia. Sampai-sampai ia mengunjungi permukaan, yang kemudian ia melihat pangeran Eric yang gagak dan membuatnya jatuh cinta.

Alih-alih tak boleh berinteraksi dengan manusia, Ariel justru nekad dan mengikuti keinginan hatinya.

Ariel yang masih sangat lugu hanya memikirkan perasaannya hingga Suatu saat, Ia membuat perjanjian dengan penyihir jahat Ursula. Dimana Ursula yang berjanji memberikan Ariel kaki untuk hidup di daratan.

Namun, pastinya disetiap perbuatan selalu akan ada konsekuensinya. Yang mana dengan mendapatkan kaki dan kesempatan hidup di daratan, airel mempertaruhkan hidupnya dan mahkota kerajaan ayahnya.

Daftar Pemain

Bukan hanya Halle bailey yang merupakan pemain utama dalam Disney yang satu ini, Tapi The Little Mermaid live action juga akan diperankan sejumlah bintang Hollywood ternama, berikut daftar sejumlah pemainnya:

  • Halle Bailey sebagai Ariel
  • Jonah Hauer-King sebagai Prince Eric
  • Melissa McCarthy sebagai Ursula
  • Javier Bardem sebagai King Triton
  • Jude Akuwudike sebagai Grimsby
  • Daveed Diggs sebagai Sebastian (voice)
  • Jacob Tremblay sebagai Flounder (voice)
  • Awkwafina sebagai Scuttle (voice)
  • Lin-Manuel Miranda sebagai Chef Louis(rumored)
  • Simone Ashley sebagai India
  • Art Malik sebagai Sir Grimsby
  • Jessica Alexander sebagai Vanessa
  • John Dagleish sebagai Mulligan
  • Emily Coates sebagai Rosa
  • Martina Laird sebagai Lashana

Jadwal Tayang

Film yang diangkat dari dongeng Hans Christian Andersen ini dikabarkan akan tayang pada Mei 2023. Yang mana tepatnya akan tayang pada 26 Mei 2023 mendatang.

Fakta Film The Little Mermaid Live Action

Menjadi salah satu film disney yang banyak penggemar, film disney yang satu ini juga menyimpan sejumlah fakta yang mungkin tidak diketahui oleh penggemernya. Berikut sejumlah fakta terkait The Little Mermaid Live Action yang telah kami rangkum:

1. Mengadaptasi dari Film Yang Dirilis Tahun 1989

Siapa sangka dongeng terkenal karangan Hans Christian Andersen ini dibuat pertama kali animasinya pada 17 November 1989 dan dirilis ulang pada 14 November 1997.

Adapun kali ini film disney The Little Mermaid akan dibuat dalam versi anusia dan bukan animasi yang dibawah produksi Walt Disney. Maka takheran jika penulis skenario film animasi yang dulu diajak ikut serta dalam proyek film ini.

2. Betabur Pemenang Oscar

Pada 10 September 2023, Wlat Disney meneleruarkan official trailernya melalui kanal youtubenya. Semenjak launching, sudah ditonton lebih dari 16 juta permisa di seluruh dunia.

Hal tersebut tentunya tak jauh dari sejumlah aktor ternama yang ikut berperan dalam film live action ini. Apalagi sejumlah kator tersebut merupakan pemeang oscar, mulai dari Jonah Hauer-King, Art malik, Noma Dumwzweni dan masih banyak lagi.

3. Trailer Live Action-nya Menimbulkan Banyak Pro Kontra

Meski didukung oleh sejumlah aktris terkenal, namun nyatanya film ini banyak menuai hujatan dari netizen. Yang mana rata-rata banyak orang yang tidak sejutu dengan sosok Halle Bailey yang dianggap tidak sesuai dengan tokoh Airel. Selain itu, Halle Bailey juga dianggap tidak cocok dan tidak memenuhi syarat.

Nah, iItulah pembahasan terkait sinopsis, pemeran dan fakta dari The Little Mermaid Live action yang segera rilis di tahun 2023 ini. Gimana nih, kamu tertarik untuk menonton film Disney yang satu ini?

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru