Tatacara Sholat Birrul Walidain, Berbakti Pada Orang tua

Admin 0 Komentar

Sholat birrul walidain ini dilakukan sebagai bentuk rasa bakti dan hormat kepada orang tua, dan terdapat beberapa keutamaan yang didapat.

Indiffs – Sholat birrul walidain merupakan salah satu sholat sunnah yang di kerjakan sebanyak 2 rakaat dengan bentuk rasa berbakti kepada orang tua. Tentunya sangat penting sikap berbakti kepada orang tua dengan memperhatikan adab kepada orang tua. Tak hanya itu di anjurkan berbakti pada orang tua melalui sholat birrul awalidain dan mendoakan kedua orang tua.

Tatacara Sholat Birrul walidain

Adapun tatacara sholat birul walidain ini dilakukan 2 rakaat sebagai berikut,

1. Niat

ﺍﺻﻠﻲ ﺳﻨﺔ لبرﺍﻟﻮﺍﻟﺪﻳﻦ ﺭﻛﻌﺘﻴﻦ ﻟﻠﻪ ﺗﻌﺎﻟﻰ

Usholli sunnatan li birril walidaini rok’ataini lillahi ta’ala

Artinya: “Saya shalat sunnah untuk kebaikan kedua orang tua dua rakaat karena Allah Ta’ala”

2. Takbiratul ihram

Membaca surat Al-Fatihah, dilanjutkan dengan membaca ayat kursi sebanyak 5 kali serta surat Al – Muawwidzatain (al- falaq , An- Nas) sebanyak 5 kali

3. Rukuk

4. I’tidal

5. Sujud

6. Duduk diantar 2 sujud

7. Sujud kedua rakaat pertama

8. Berdiri untuk melakukan rakaat kedua dan mengerjakannya sama seperti rakaat pertama

9. Pada rakaat kedua, setelah membaca surat Al-Fatihah sama dilanjutkan dengan membaca ayat kursi sebanyak 5 kali serta surat Al – Muawwidzatain (al- falaq , An- Nas) sebanyak 5 kali

10. Salam

Ketika selesai sholat tersebut dilanjutkan dengan membaca dzikir berikut,

أسْتَغْفِرُاللهَ العَظِيْم لِي وَلِوَالِدَيَّ وَلِأصْحَابِ الحُقُوْقِ الوَاجِبَاتِ عَليّ وَلِجَمِيْعِ الِمُؤمِنِيْنَ وَالمُؤمِنَاتِ وَالمُسْلِمِيْنَ وَالمُسْلِمَاتِ الأحْيَا ءِ مِنْهُمْوَالأمْوَاتْ

Astaghfirullohhal adziim li wali wali dayya wali ashabil khuquq ala wal jamiil mu’minin wal mu’minat wal muslimiina wal muslimat al akhyaa ‘i minhum wal amwaat (sebanyak 3x)

Artinya : “Aku mohon ampun ya Allah dzat yang Maha Agung, juga ampuni kedua orang tuaku dan orang-orang yang punya kewajiban pada aku, dan semua mukminin dan mukminat, muslimin dan muslimat yang hidup maupun yang sudah meninggal.”

Doa Birrul Walidain

رَبِّ اغْفِرْ لِيْ وَلِوَالِدَيَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِيْ صَغِيْرَا

Rabbighfir li, wa li walidayya, warham huma kama rabbayani shaghira.

Artinya: “Tuhanku, ampunilah dosaku dan (dosa) kedua orang tuaku. Sayangilah keduanya sebagaimana keduanya menyayangiku di waktu aku kecil.”

Keutamaan Birrul Walidain

Adapun keutamaan birrul walidain atau bakti kepada orang tua adalah:

1. Merupakan amalan yang paling dicintai Allah

2. Memperpanjang umur dan memudahkan turunnya rezeki bagi anak, Sebagaimana di riwayatkan dalam hadist riwayat berikut:

عَنْ أَنَسِ بْنِ مَالِكٍ ،قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: «مَنْ أَحَبَّ أَنْ يُمَدَّ لَهُ فِي عُمْرِهِ، وَأَنْ يُزَادَ لَهُ فِي رِزْقِهِ، فَلْيَبَرَّ وَالِدَيْهِ، وَلْيَصِلْ رَحِمَهُ.

Dari Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda; “Siapa yang ingin dipanjangkan umurnya dan ditambahkan rezkinya, maka hendaknya ia berbakti kepada kedua orang tuanya dan menyambug silaturrahim (kekerabatan).” (HR. Ahmad).

3. Jalan Menuju Surga

Sebagaimana di riwayatkan dalam hadist berikut,

Abu Abdurrahman As-Sulami meriwayatkan dari Abu Darda, Seorang pria mendatangi beliau mengatakan, “Saya memiliki seorang istri, namun ibuku menyuruhku untuk mentalaknya. Abu Darda mengatakan, Aku mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda;

«الوَالِدُ أَوْسَطُ أَبْوَابِ الجَنَّةِ، فَإِنْ شِئْتَ فَأَضِعْ ذَلِكَ البَابَ أَوْ احْفَظْهُ»

“Orang tua merupakan pintu syurga paling pertengahan, jika engkau mampu maka tetapilah atau jagalah pintu tersebut”. (HR. Ahmad, Tirmidzi, Ibnu Majah, dan Ibnu Hibban, dishahihkan Syekh Al-Albani dan syekh Al-Arnauth).

4. Ridha Allah tergantung kepada Ridha orang tua

Abdullah bin Umar radhiyallahu ‘anhu meriwatakan, Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

«رِضَى الرَّبِّ فِي رِضَى الوَالِدِ، وَسَخَطُ الرَّبِّ فِي سَخَطِ الْوَالِدِ»

“Ridha Rabb tergantung ridha orang tua, dan murka Allah tergantung murka orang tua”. (HR. Tirmidzi dan Ibnu Hibban, dishahihkan oleh Syekh Al-Albani).

5. Merupakan doa yang mustajab bagi anak yang berbakti

6. Amalan di Jalan Allah (Fi Sabilillah)

Berbuat baik dan berbakti kepada kedua orang tua merupakan amalan mulia, bahkan termasuk amalan di jalan Allah.

Itulah tatacara sholat birrul walidain beserta doanya dan keutamaan birrul walidain atau bakti, hormat kepada orang tua.

Wallahua’lam.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru