Update! Rincian Harga Tiket Konser NCT Dream 2023 di Indonesia
INDIFFS.COM – Kabar gembira datang dari boy group NCT Dream yang siap menggelar konser tunggal The Dream Show 2 in Jakarta. NCTzen dipastikan akan puas karena konser The Dream Show 2 akan diselenggarakan selama 3 hari.
Konser bertajuk The Dream Show 2, rencananya akan digelar pada Maret 2023 mendatang. Konser tersebut akan digelar selama 3 hari yaitu Sabtu, Minggu dan Senin yakni 4, 5 dan 6 Maret 2023.
Berdasarkan keterangan yang telah Dyandra Global rilis, konser hari pertama dan kedua akan berlangsung mulai pukul 18.30 WIB. Sementara, untuk konser hari ketiga akan berlangsung mulai pukul 15.00 WIB.
Lokasi konser NCT Dream The Dream Show 2 akan bertempat di Hall 5 dan 6 Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan.
Set Plan
Dalam pengumuman media sosial, tiket konser NCT Dream pada 4-6 Maret di ICE BSD tersebut akan terbagi dalam enam kelas.
“Inilah gambaran seat map NCT Dream Tour The Dream Show 2 : In A Jakarta yang kalian tunggu-tunggu! Tiket akan mulai jual sejak 4 Februari 2023, pukul 14.00 WIB,” tulis Dyandra.
Berdasarkan gambaran denah penonton, bagian CAT ! baik A-D adalah lokasi yang mengepung panggung. Pada kategori tersebut, tidak tersediakan tempat duduk alias berdiri.
Kemudian di belakangnya, terdapat CAT 4 di tribun kiri-kanan panggung, kemudian CAT 2 di belakang CAT 1. Setelah itu, bagian tribun belakang terbagi dalam tiga kategori, yakni CAT 3, 5 dan 6 yang semuanya tersedia tempat duduk.
Harga Tiket Konser NCT Dream
Dyandra Global sebagai promotor konser NCT Dream Show 2 akhirnya merilis detail harga dan cara pembelian tiket nya pada Rabu (25/1/2023). Berikut rincian harga tiket konser NCT Dream Tour The Dream Show 2 in Jakarta:
- Kategori 1A, 1B, 1C, 1D (berdiri) : Rp2,75 juta
- Kategori 2A, 2B (berdiri) : Rp2,55 juta
- Kategori 3 (duduk) : Rp2,45 juta
- Kategori 4A, 4B, 4C, 4D (berdiri) : Rp1,7 juta
- Kategori 5 (duduk) : Rp1,5 juta
- Kategori 6A, 6B : Rp1 juta
Harga tiket tersebut belum termasuk pajak 15 persen dan biaya platform sebesar 4 persen.
Cara Membeli Tiket
Tiket seat plan lainnya dapat kamu beli melalui website atau aplikasi Loket.com dengan berbagai metode pembayaran selain Bank Mandiri. Melansir dari akun resmi promotor, berikut cara membeli tiket konser NCTDream di Jakarta via Loket.com:
- Masuk ke website atau aplikasi Loket.com
- Registrasi akun jika belum mempunyai akun
- Login dengan verifikasi email atau nomor HP
- Pilih jenis dan jumlah tiket (1 jenis kategori tiket hanya bisa membeli maksimal 4 tiket dalam 1 transaksi)
- Jika ada antrean dalam pembelian tiket, kamu akan ke dalam Waiting Room (tunggu dan jangan di refresh)
- Masukan Nama, Nomor HP, Alamat Email dan Nomor Identitas (maksimal 4 tiket per akun)
- Pilih metode pembayaran dan selesaikan prosesnya dalam waktu 10 menit (1 kartu debit/kredit hanya bisa untuk 4x transaksi)
- Setelah transaksi berhasil, kamu akan langsung mendapatkan email/SMS info voucher ticketing
- Simpan voucher tersebut dengan baik sebagai akses nonton konser NCT Dream di Jakarta
Demikian informasi terkait konser NCT Dream yang bertajuk ‘The Dream Show 2 : In Jakarta’, semoga bermanfaat!
Tanggapan
Belum ada