22 Ide Kegiatan Mengisi Malam Takbiran Idul Fitri, Manfaat & Seru!

Kegiatan Malam Takbiran – indiffs
INDIFFS.COM – Malam takbiran adalah malam menjelang Hari Raya Idul Fitri dan di malam tersebut, biasanya anak-anak melakukan berbagai kegiatan. Sebab, pada malam takbiran biasanya digelar banyak kegiatan seru.
Sebelum lebaran, biasanya masyarakat akan menyerukan kalimat takbir di setiap masjid. Tak hanya itu, pada malam takbir sering diisi dengan kegiatan takbir keliling yang dilakukan oleh anak remaja hingga dewasa.
Tidak jarang, kegiatan ini menjadi hal yang tabu terjadi dan menjadi hiburan serta tontonan tersendiri bagi masyarakat sekitar. Maka sudah tidak heran, jika kegiatan ini selalu dilaksanakan untuk menyemarakkan kemenangan menjelang datangnya hari raya idul fitri.
Malam takbiran idul fitri sendiri merupakan momen berharga. Hanya akan terjadi satu kali dalam satu tahun. Sementara perayaan hari raya idul fitri hanya berlangsung dua hingga 3 hari. Pada hari pertama untuk merayakan shalat ied, hari kedua dan ketiga untuk bersikaturahmi.
Ide Kegiatan Malam Takbiran
Agar tidak bosan di malam takbir, berikut ini beberapa kegiatan Untuk menyemarakkan malam idul fitri. Mungkin kamu bisa melakukan beberapa ide kegiatan dibawah ini:
- Takbir Keliling
- Pawai Obor
- Lomba Menghias Obor
- Lomba Tilawah Quran
- Mengaji bersama dan memperbanyak dzikir
- Lomba Pukul Bedug
- Lomba Ceramah
- Berbagi Makanan
- Mengumandangkan Takbir di Mesjid
- Memperbanyak Ibadah
- Menunaikan Zakat Fitrah
- Memperbanyak Doa
- Membersihkan Mesjid
- Mempersiapkan diri
Selain ke empat belas diatas, kamu juga bisa melakukan kegiatan di malam takbir dirumah dengan:
- Membuat Kue Bersama
- Membuat Ketupat dan Memasak Bersama
- Menata Ruang Tamu
- Menghubungi Sanak Saudara
- Bermain Kembang Api di Halaman Rumah
- Menyiapkan Pakaian Baru
- Menyediakan Alat Sholat Idul Fitri
- Memboro Pakaian Diskon Malam Takbir
Beberapa ide diatas bisa kamu lakukan baik bersama keluarga, teman dan remaja mesjid. Selain mengisi waktu luang, kegiatan ini juga bisa menyemarakkan semangat di hari Raya Idul Fitri.
Itu tadi mungkin beberapa ide kegiatan malam takbir yang bisa kamu lakukan untuk menyemarakkan hari raya kemenangan. Semoga dapat membantu dan bermanfaat bagi kita semua.
Tanggapan
Belum ada