Rudal Rusia Hantam Negara NATO Polandia, Perang Melebar!

Admin 0 Komentar

Rudal Rusia dilaporkan menghantam sebuah situs di Polandia, sekitar 15 mil dari perbatasan dengan Ukraina, Selasa (15/11).

INDIFFS.COM – Rudal Rusia dilaporkan menghantam sebuah situs di Polandia, sekitar 15 mil dari perbatasan dengan Ukraina, Selasa (15/11). Setidaknya dua orang dilaporkan tewas dalam kejadian tersebut.

Mengutip AFP, kejadian ini meningkatkan potensi eskalasi besar dari perang yang tengah terjadi antara Rusia dan Ukraina. Polandia sendiri adalah negara anggota NATO.

“Rudal buatan Rusia jatuh, menewaskan dua warga Republik Polandia,” ujar juru bicara Kementerian Luar Negeri Polandia, Luksz Jasina, dikutip AFP.

Jasina mengatakan bahwa pihaknya sudah memanggil duta besar Rusia untuk Polandia guna meminta ‘penjelasan detail sesegera mungkin”.

Kejadian Rudal jatuh di daerah yang berbatasan dengan Ukraina ini menjadi sorotan luas karena Rusia selama ini menghindari konfrontasi langsung dengan negara anggota NATO.

Pejabat Pentagon dan Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (AS) dalam pernyataan mengaku masih belum mengetahui titik pasti kejadian. Namun, ada dua Rudal yang jatuh.

Perlu diketahui, dalam perang Rusia dan Ukraina, NATO sendiri menegaskan tidak akan terlibat di dalamnya. Amerika Serikat (AS) juga menegaskan tidak akan mengirim pasukan meski membantu persenjataan Ukraina.

Namun, NATO memiliki prinsip bahwa gempuran terhadap salah satu anggota mereka merupakan serangan kepada blok itu secara keseluruhan. NATO sendiri terdiri dari 30 negara.

Tentunya, NATO Dapat menyerang pihak yang melakukan gempuran. Jika, NATO benar-benar merespons dengan menyerang Rusia, maka perang akan kian luas dan dikhawatirkan dapat memicu perang dunia.

Rusia sendiri membantah laporan dugaan serangan Rudal tersebut. Menurut Kementerian Pertahanan Rusia, tudingan itu hanya provokasi untuk meningkatkan ketegangan.

Bagaimanapun, para pemimpin dunia langsung bergerak untuk mengambil langkah selanjutnya jika Rusia benar-benar terbukti menyerang Polandia.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Konten Terbaru