Ada Konser BLACKPINK, Hindari Lokasi Ini Selama Weekend!

Admin 0 Komentar

Konser Blackpink akan di gelar selama 2 hari, untuk hindari kemacetan, hindari lokasi sekitar kawasan GBK sepanjang hari pergelaran konser.

INDIFFS.COM – Grup K-Pop BLACKPINK akan menggelar konser BLACKPINK WORLD TOUR (BORN PINK) JAKARTA. Konser akan di gelar selama dua hari, yakni 11-12 Maret 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Untuk menghindari kemacetan, hindari lokasi konser Blackpink sekitar kawasan GBK sepanjang hari pergelaran konser.

Mengingat basis penggemar BLACKPINK yang sangat besar, dipastikan konser ini akan dihadiri puluhan ribu orang. Oleh karena itu, bagi kamu yang ingin menghabiskan akhir pekan di Jakarta, hindari jalan sekitar kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat sepanjang hari pergelaran konser.

Kemacetan berpusat di lokasi konser K-Pop, Blackpink di GBK pada Sabtu (11/03/2023) dan Minggu (12/03/2023). Konser musik tersebut diperkirakan akan menimbulkan peningkatan volume kendaraan dan pengunjung hingga menimbulkan kemacetan.

Sebagai informasi, BLACKPINK WORLD TOUR (BORN PINK) JAKARTA memiliki jadwal yang berbeda. Yakni pukul 19.00 WIB untuk konser hari pertama, Sabtu (11/03/2023) dan pukul 18.30 WIB pada konser hari kedua, Minggu (12/03/2023).

Lalu, Sound Check di mulai pada 16.00 WIB. Sementara itu, antrean hari kedua konser akan di tutup pada 14.00 WIB karena sound check berlangsung lebih awal pada pukul 15.30 WIB. Promotor menegaskan penonton VIP yang terlambat mengantre tidak diizinkan mengikuti sound check.

Promotor menyarankan penggemar Blackpink atau Blink untuk naik transportasi umum ke lokasi konser supaya menghindari kemacetan.

Untuk transportasi umum, Blink yang naik Transjakarta bisa turun di Halte GBK (500 meter ke Plaza Tenggara). Bisa juga turun di Halte Polda Metro Jaya (1 kilometer ke Plaza Timur).

Sementara Blink yang naik MRT bisa turun di Stasiun Istora (700 meter ke Plaza Timur). Bisa juga turun di Stasiun Senayan (900 meter Plaza Tenggara). Apabila naik ojek atau taksi online, bisa langsung diarahkan ke area GBK.

Sedangkan bagi yang bawa kendaraan pribadi, promotor menyarankan agar memarkirkannya di kantong parkir yang berada di luar GBK. Hal tersebut untuk menghindari kemacetan, apalagi kantung parkir di GBK terbatas.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru