Resmi! Prancis Umumkan Karim Benzema Absen Piala Dunia 2022

Admin 0 Komentar

Karim Benzema dipastikan absen dalam Piala Funia 2022. Jawara Ballon d'Or 2022 itu mengalami cedera paha dalam sesi latihan Timnas Prancis.

INDIFFS.COM – Karim Benzema dipastikan absen dalam Piala Funia 2022. Jawara Ballon d’Or 2022 itu mengalami cedera paha dalam sesi latihan Timnas Prancis.

Absennya Benzema bakal memberi pukulan serius bagi harapan juara bertahan Prancis untuk mempertahankan trofi Piala Dunia tahun ini. Kepastian itu diungkap Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) lewat pernyataan resmi pada Minggu (20/11) pagi.

“Karim Benzema absen di Piala Dunia. Mengalami cedera di paha kiri, penyerang Real Madrid itu terpaksa keluar dari partisipasinya di Piala Dunia. Benzema terpaksa meninggalkan latihan lebih awal setelah merasakan sakit di paha kiri,” demikian pernyataan resmi FFF.

Prancis berada di Grup D dan melawan Australia pada 22 November, Denmark pada 26 November dan Tunisia pada 30 November.

Pelatih kepala Didier Deschamps memiliki waktu hingga Senin untuk menentukan penggantinya dan cederanya Benzema yang berusia 34 tahun, yang telah mencetak 37 gol dalam 97 pertandingan untuk Prancis, merupakan pukulan lain bagi pemegang Piala Dunia itu.

“Saya sangat sedih untuk Karim yang menjadikan Piala Dunia ini sebagai tujuan utama. Terlepas dari pukulan baru bagi tim Prancis ini, saya memiliki kepercayaan penuh pada tim saya,” kata Deschamps dalam laman resmi Federasi Sepakbola Prancis (FFF).

“Kami akan melakukan segalanya untuk menghadapi tantangan besar yang menanti kami,” pungkasnya.

Sebelumnya, Perancis sudah kehilangan striker lainnya yakni Christopher Nkunku juga karena cedera. Sama seperti Benzema, Nkunku cedera saat berlatih bersama tim sesampainya di Qatar.

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru