5 Manfaat Teh Bunga Lavender Bagi Kesehatan yang Wajib Kamu Ketahui!

Admin 0 Komentar

Teh bunga lavender ini dibuat dari tunas lavender berwarna ungu yang dikeringkan. Dan teh ini sudah lama digunakan sebagai teh herbal.

Indiffs – Bunga lavender merupakan salah satu jenis tanaman herbal yang populer di seluruh dunia. Tanaman ini biasa digunakan untuk membuat sabun, produk kesehatan, aroma terapi, kecantikan dll. Selain itu, tanaman ini juga ternyata baik untuk kesehatan. Ekstrak lavender ini kerap juga dijadikan teh herbal dan sangat bagus bagi kesehatan.

Teh ini dibuat dari tunas lavender berwarna ungu yang dikeringkan. Dan teh ini sudah lama digunakan sebagai teh herbal yang dipercaya mampu menyembuhkan berbagai macam penyakit. Hal ini karena tanaman lavender mengandung nutrisi alami seperti kalsium,vitamin, hingga zat besi yang dibutuhkan oleh tubuh.

Lantas, apa saja manfaat teh bunga lavender? simak dibawah ini:

1. Melancarkan Pencernaan

Melancarkan Pencernaan

Melancarkan Pencernaan – Ibu dan Balita

Manfaat teh bunga lavender ini bisa untuk kesehatan pencernaan. Teh ini dapat meredakan masalah pencernaan seperti diare, mual dan kram perut.

Khasiat tersebut diperoleh dari efek antispasmodic pada teh lavender yang dapat mengurangi ketegangan otot pencernaan sehingga mengatasi kembung dan nyeri otot.

Aroma dari bunga ini sendiri juga berkhasiat dalam proses pencernaan. Aromanya menstipulasi produksi empedu sehingga makanan dapat dicerna secara efisien. Efek penenang dari aromanya juga dapat membantu meredakan rasa mual.

2. Mencegah Stres

Mencegah Stres

Mencegah Stres – Jovee

Ekstra bunga lavender memiliki komponen aktif dan senyawa aroma terapi yang mampu merangsang neutransmitter di otak untuk memberi efek menangkan. Oleh karena itu, teh lavender berfungsi efektif untuk menyeimbangkan hormon stres dan menghindarkan dari gangguan depresi.

3. Memperbaiki Tidur

Memperbaiki Tidur

Memperbaiki Tidur – KlikDokter

Manfaat teh ini bisa memberikan efek menenangkan, dan efek ini dapat membantu orang-orang dengan masalah tidur. Meminum teh ini sebelum tidur dapat dapat membuat tidur Anda lebih nyenyak di malam hari.

Berdasarkan berbagai penelitian, teh ini dapat meningkatkan produksi dopamine dan menurunkan stres yaitu cortisol. Efeknya adalah menenangkan pikiran.

4. Meredakan Nyeri Haid

Meredakan Nyeri Haid

Meredakan Nyeri Haid – iNews.id

Wanita kerap mengalami nyeri saat haid, mulai dari intensitas nyeri ringan hingga sedang. Kondisi ini bisa diatasi dengan minum teh lavender karena memiliki aroma yang mampu menenangkan perut dan perasaan Anda. Selain itu, minyak lavender juga berfungsi efektif untuk meredakan nyeri haid.

5. Memperbaiki Suasana Hati

Memperbaiki Suasana Hati

Memperbaiki Suasana Hati – SINAR HARIAN

Lavender sejak dulu sudah dikenal memiliki aroma terapi kuat yang mampu memberi efek menenangkan. Berdasarkan sebuah studi, ekstrak lavender berfungsi efektif pada area otak yang bertugas untuk mengatur transmisi antara sel-sel otak dan dapat memperbaiki suasana hati.

 

Tanggapan

Belum ada

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

[quads id=1]

Konten Terbaru